Bobol Konter HP di Lucky Plaza, Jualnya ke Surabaya
Oleh : Romi Chandra
Kamis | 11-05-2017 | 17:14 WIB
pelaku-pembngkar-konter-HP-400x192.gif
Zultrisno alias Rino (31) (Foto: dok.batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Terungkapnya kasus pembobolan salah satu konter handphone (HP) yang dilakukan Zultrisno alias Rino (31), setelah polisi berhasil membekuk penadah dari ponsel itu.

"Polisi awalnya berhasil menangkap teman saya, yang memiliki jaringan untuk menjual semua ponsel yang saya curi. Ponsel itu dijual ke Surabaya," ungkap Rino, Kamis (10/5/2017).

Dijelaskan Rino, setelah berhasil mengambil ponsel itu, ia tidak membawa pulang ke rumah. Namun ia langsung memberikan kepada temannya itu untuk dijual.

"Saya mendapatkan uang tidak sekaligus Rp15 juta, tapi dicicil, karena tidak langsung terjual semua. Awalnya saya lega sudah sebulan lebih tidak ada tanda mengarah pada saya. Namun karena temannya ditangkap, akhirnya dia mengaku bahwa mendapatkan barang itu dari saya," jelas Rino.

Baca: Nekat Curi Puluhan Unit Ponsel, Kaki Pria Ini Ditembak Polisi

Sementara, Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Agung Gima, mengatakan, pihaknya masih mendalami kasus tersebut dan mengembangkan untuk menemukan barang bukti HP yang sudah tersebar di luar Batam.

"Kasusnya masih kita dalami untuk mencari barang bukti berupa HP yang dicuri. Ponsel-ponsel itu sudah tersebar di wilayah Jawa dan Kalimantan," terang Gima, singkat.

Sebelumnya, seorang pria bernama Zultrisno alias Rino (31), harus menyaksikan anak keduanya yang baru sebulan yang lalu lahir, tumbuh besar dari dalam penjara. Pasalnya, ia harus mempertanggungjawabkan perbuatannya mencuri puluhan unit handphone di konter Brother Jaya, Lucky Plaza.

Ditemui di Mapolresta Barelang, Rino mengaku dibekuk pada Selasa (9/5/2017) dini hari. Tampak juga, kaki kirinya dibaluti perban karena terpaksa dilumpuhkan polisi dengan tembakan.

Editor: Udin