Dishub Rencanakan Pembangunan 20 Halte Bus Trans Batam
Oleh : Irwan Hirzal
Sabtu | 18-03-2017 | 13:52 WIB
halte-basecamp1.gif

Halte bus di Basecamp, Batuaji. (Foto: Dishub Batam)

BATAMTODAY.COM, Batam - Dinas Pergubungan Kota Batam telah merencanakan pembangunan 20 halte bus Trans Batam mengingat sudah dibukanya rute baru koridor Punggur  - Jodoh.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batam, Yusfa Hendri mengatakan 20 titik pembangunan halte terbagi di setiap wilayah. Namun yang diutamakan Nagoya dan Jodoh mengingat pengerjaan pelebaran jalan disana sudah rampung.

"Sekarang pembangunan pelebaran jalan Nagoya sudah rampung, nah saat itu kan di bongkar halte kita. Jadi kami akan bangun lagi 4-5 titik di daerah Nagoya," ujar Yusfa, Sabtu (18/3/2017).

Selain pembangunan, Dishub juga akan merelokasi atau memindahkan 3 halte akibat pelebaran jalan dan pembangunan lengan jalan. Seperti halte di Dutamas harus digeser, pasalnya sudah mengganggu pengguna jalan. Namun demikian yang menjadi hambatan Dishub saat ini pembangunan halte tidak ada fasilitas pendukung yang ada di row jalan.

"Permasalahan kita tidak semua jalan itu punya fasilitas pendukung pembangunan halte. Contoh di Nagoya, row jalan tidak bisa dibangun lagi. Sehingga Bus Trans Batam harus berhenti di badan jalan utama padahal seharusnya tidak bisa seperti itu," katanya.

Seharusnya pembangunan halte harus ada jalan khusus dan pemberhentian Bus Tras, sehingga tidak mengganggu pengguna jalan atau lalulintas tetap lancar. Namun demikian apabila tidak memungkinkan untuk membuat jalan untuk menuju halte pihaknya akan memberikan rambu-rambu lalulintas.

"Kalau memang harus memakan badan jalan utama, nanti kami akan kasih rambu-rambu contohnya pengecetan jalan tempat Bus Tras Batam berhenti," pungkasnya.

Editor: Yudha