Penggerebekan Kampung Aceh, Tim Gabungan Amankan Sejumlah Senjata Tajam
Oleh : Romi Chandra
Rabu | 01-02-2017 | 11:14 WIB
Sajam-Kampung-Aceh1.jpg

Petugas mengamankan sejumlah senjata tajam dari Kampung Aceh, Mukakuning. (Foto: Romi)

BATAMTODAY.COM, Batam - Tim gabungan yang melakukan penggerekan di Kampung Aceh, Kelurahan Mukakuning, Kecamatan Batuaji, Kota Batam, Rabu (1/2/2017), terus melakukan penyisiran setiap rumah yang ada di kawasan tersebut.

Setiap rumah yang dicek, para penghuninya juga langsung diperiksa dan digeledah. Selain itu, petugas juga langsung melakukan tes urine pada setiap penghuni.

Sejauh ini, jumlah dari mereka yang diamankan terus bertambah. Bahkan, selain mengamankan bungkusan yang diduga narkoba, petugas juga menyita beberapa senjata tajam, seperti samurai, double stick, palu dan lainnya.

Tim gabungan yang terdiri dari Polri, BNN dan POM, menggrebek Kampung Aceh Mukakuning, Rabu (1/2/2017), sekitar pukul 10.00 WIB.

Pantauan di lokasi, saat ini tim sudah masuk ke dalam lokasi untuk melakukan pegecekan pada setiap rumah yang dilalui.

Baru sekitar 10 menit berada di lokasi, tim telah mengamankan seorang pria dengan barang bukti ditemukan berupa satu bungkus kecil serbuk yang diduga narkoba jenis sabu.

Editor: Yudha