Arus Balik di Pelabuhan Sekupang Mulai Normal
Oleh : Irwan Hirzal
Selasa | 03-01-2017 | 16:14 WIB
penumpangbalik.jpg

Arus Balik Normal, Penumpang Arus Balik Masih Padat

BATAMTODAY.COM, Batam - Arus balik dari Batam ke tujuan antar kota maupun provinsi melalui Pelabuhan Domestik Sekupang (PDS) Batam mulai berangsur normal, Selasa (3/1/2017).

 

Sejak pagi, para penumpang yang balik menuju Dumai dan Tembilahan masih dipadati penumpang. Setidaknya ada tiga kapal yang berangkat dari Batam menggunakan Dumai Line.

"Masih padat penumpang yang pergi. Biasanya 2 kapal tujuan Dumai, sekarang tiga kapal," ujar Kordinator Kepala Pos Syahbandar PDS Raja Zulkifli.

Setidaknya, sudah ada 24 kapal yang berangkat dari Batam dengan berbagai tujuan. Menurut Raja, jumlah penumpang untuk hari ini mencapai 65 persen dari kafasitas kapal. "Hari ini normal, tapi masih padat. Puncaknya kemarin minggu," tegasnya.

Setidaknya pada Minggu ini puncak arus balik maupun datang total jumlah penumpang mencapai 3.000 orang. Artinya dalam satu kapal jumlah penumpang hampir penuh atau sekitar 85 persen dari kafasitas.

"Kemarin puncak arus balik dan datang. Rata-rata yang padat dengan tujuan pelayaran, Selatpanjang, Dumai, Buton, Tembilahan, dan Balai Karimun," pungkasnya.

Editor: Dardani