Karyawan Cafe Ditemukan Tewas di Kamar Mess
Oleh : Romi Candra
Rabu | 14-12-2016 | 15:26 WIB
karyawantewas.jpg

Beginilah kondisi Masniah, karyawan Cafe saat ditemukan tewas di kamar mess. (Foto: Romi Candra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Seorang wanita yang diketahui bernama Masniah (26), ditemukan tewas di lantai 3 Resto And Cafe Mamas Taste di Komplek Baloi Kusuma Indah Blok A nomor 1 Lubuk Baja, Rabu (14/12/2016) pagi.

 

Belum diketahui penyebabnya, namun jenazah wanita asal Bandar Lampung ini sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Nongsa Batam.

Kapolsek Lubukbaja, AKP I Putu Bayu Pati, mengatakan, kejadian pertama kali diketahui oleh rekan sekamarnya, Nurleli Wahyuni. Lantai tiga tersebut merupakan mes untuk karyawan di Resto And Cafe Mamas Taste.

"Kita mendapat laporan sekitar pukul 09.00 WIB, dan langsung mendatangi lokasi," ungkap Putu.

Dijelaskan, hasil pemeriksaan dari Nurleli, awalnya tidak mengira Masniah sudah meninggal, karena sebelumnya didapati Masniah beraktivitas seperti biasa.

Sekitar pukul 05.00 WIB, Nurleli memdapai Masniah telah pergi ke pasar berbelanja bersama Eko, karyawan di resto tersebut. Sepulang dari pasar, Nurleli yang tengah membersihkan lantai 3 dan 2, melihat Masniah tengah berkemaa barang belanjaan sambil memutar lagu di hp dan bernyanyi.

Sekitar pukul 08.30 WIB, Nurleli kembali ke lantai 3 mengambil baju persiapan untuk mandi. Ia melihat Masniah baring di kasur.

"Saksi tidak merasa curiga dan menbiarkan Masniah istirahat. Kemudian saksi pergi mandi. Setelah selesai mandi dan kembali ke lantai 3, dia masih melihat Masniah terbaring dengan posisi yang sama dengan badan ditutupi kain," jelas Putu.

Nurleli pun mendekati Masniah dengan makaud membangunkan untuk mandi. Namun ia melihat jari tangan mengepal serta tangan sudah membiru. Nurleli langsung melaporkan pada rekannya yang berada di lantai I, dan kemudian mengecek bersama-sama.

"Saksi setelah memanggil rekannya kembali mengecek kondisi Masniah. Masniah terbaring kaku dengan kaki kiri ditekuk, tangan mengengam, bibir dan tangan membiru serta mata terbuka. Kejadian ini langsung dilaporkan ke atasannya dan kemudian dilaporkan ke pihak kita," paparnya.

Dilanjutkan Putu, pihaknya langsung menuju lokasi dan mengecek kondisi yang bersangkutan. "Jenazahnya dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk divisum mengetahui penyebab kematiannya. Sementara kita melakukan pemeriksaan terhadap saksi dan pemilik tempat itu," pungkasnya.

Editor: Dardani