Cegah Perpecahan Danramil Gelar Doa Bersama Masyarakat
Oleh : Hadli
Jum'at | 18-11-2016 | 11:34 WIB
danramil-batam1.jpg

Danramil 03 Nongsa, Kapten Inf HP Bangun saat memberikan pengarahan pada masyarakat tentang menjaga Persatuan Bangsa dan Keutuhan NKRI usai doa bersama di masjid Al Mutaqin Batubesar. (Foto: Hadli)

BATAMTODAY.COM, Batam - Koramil 03 Nongsa bersama masyarakat Batubesar, Kecamatan Nongsa menggelar doa bersama dalam menjaga Persatuan Bangsa dan Keutuhan NKRI, Kamis (17/11/2016).

Doa bersama yang dilaksanakan Danramil 03 Nongsa, Kapten Inf HP Bangun beserta anggota dan komponen masyarakat setelah solat magrib berjamaah di masjid Al Mutaqin Batubesar.

Kapten Inf HP Bangun menyampaikan media sosial saat ini dimanfaatkan oleh orang yang tidak bertanggungjawab untuk memecah belahkan rakyat Indonesia. Oleh karena itu, ia mememinta kepada masyarakat untuk tidak percaya begitu saja dengan apa yang disampaikan di media sosial.

"Jangan mudah terpengaruh dengan isu-isu yang berkembang di media sosial yang berdampak kepada perpecahan dan disintegrasi bangsa," jelasnya pada puluhan jamaah dan anggota Danrem 03 Nongsa.

Dia mengatakan, dengan perbedaan suku dan agama di Indonesia seharusnya bangsa ini dapat menjadi lebih kuat. Sehingga provokasi yang dilakukan pihak yang menginginkan perpecahan harus mikir 1000 kali untuk memecah belah rakyat Indoensia.

"Mari kita jadikan kondisi perbedaan yang ada di indonesia, baik suku, agama dan ras menjadi suatu perekat dalam menjaga keutuhan NKRI. Dalam kehidupan sehari-hari mari kita aplikasikan empat pondasi bangsa yaitu UUD 1945, Pancasila, NKRI serta Bhineka Tunggal Ika," ajaknya.

Melalui pedoman empat pilar terbut, Kapten Inf HP Bangun mengajak masyarakat untuk peduli dengan persoalan yang terjadi di lingkungan masing-masing dengan melaporkan kejadian itu kepada pihak aparat.

"Mari kita peduli kepada lingkungan sekitar kita dalam upaya deteksi dini dan cegah dini dengan cara melaporkan hal-hal yang mencurigakan kepada perangkat setempat," pungkasnya.

Editor: Dardani