750 Personil Gabungan Amankan Demo Tolak UWTO di Batam
Oleh : Gokli Nainggolan
Senin | 07-11-2016 | 09:50 WIB
demo-uwto-perpat1.jpg

Ratusan personil gabungan Polisi dan Ditpam BP Batam melaksanakan pengamanan demo penolakan UWTO di Kantor BP Batam. (Foto: Gokli Nainggolan)

BATAMTODAY.COM, Batam - Ratusan personil gabungan Polisi dan Ditpam BP Batam diterjunkan mengawal demo penolakan Uang Wajib Tahunan Otorita (UWTO) di Batam oleh masyarakat Batam di bawah bendera Persatuan Pemuda Tempatan (Perpat), Senin (7/11/2016) pagi.

Waka Polresta Barelang AKBP Hengki mengatakan, personil yang dirurunkan mengamankan demo penolakan UWTO berjumlah 750 orang, gabungan Polisi dan Ditpam BP Batam. Mereka, ditempatkan di Kantor DPRD dan Kantor BP Batam.

"Kita berharap demo berlangsung aman dan damai," ujarnya, saat ditemui usai memimpim apel pengamanan di Kantor BP Batam.

Menurut AKBP Hengki, pendemo akan menyampaikan aspirasi kepada wakil rakayat di DPRD Batam. Setelah itu, massa akan bergerak ke Kantor BP Batam menyampaikan tuntutannya.

Selain ratusan personil, mobil water canon juga disiagakan di Kantor BP Batam. Sementara di bagian luar, kawat berduri telah dibentangkan untuk mehadang pendemo merengsek masuk ke Kantor BP Batam.

"Demi kenyamanan bersama di Kota Batam, pendemo harus tertib saat menyampaikan aspirasinya," himbaunya.‎ (*)

Editor: Dardani