Pemkab Bintan Pastikan Perayaan HUT RI Aman
Oleh : Charles Sitompul
Rabu | 17-08-2016 | 10:50 WIB
RapatHUTRI.jpg

Bupati Bintan bersama sejumlah FKPD Kabupaten Bintan melakukan pertemuan serta membahas beberapa hal yang menjadi isu negatif menjelang HUT Kemerdekaan RI ke 71. (Foto: Humas Bintan)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Pemerintah Kabupaten Bintan bersama sejumlah FKPD Kabupaten Bintan melakukan pertemuan serta membahas beberapa hal yang menjadi isu negatif menjelang HUT Kemerdekaan RI ke 71 dan Event Iron Man 70.3 di Ruang Rapat 2 Kantor Bupati Bintan, Senin (15/8/2016).

 

Terkait isu terorisme yang sempat membuat kunjungan wisatawan di lagoi menurun , Bupati Bintan H Apri Sujadi, S. Sos menyatakan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Bintan terus melakukan konsolidasi dan koordinasi kepada pihak keamanan dan kepolisian terkait. Ini dimaksudkan agar bisa membuktikan kepada masyarakat dan wisatawan bahwa Daerah Kabupaten Bintan aman dari ancaman terorisme .

”Pemerintah Daerah Kabupaten Bintan terus melakukan konsolidasi dan koordinasi terkait pengamanan ke pihak Polres Bintan, Dandim 0315 , Angkatan Laut serta Fasharkan . Untuk itu kita berani memastikan bahwa Kabupaten Bintan aman dan terkendali ” ujar Bupati Bintan H Apri Sujadi seusai rapat.

Selain itu , Bupati Bintan H.Apri Sujadi juga menuturkan bahwa dalam waktu dekat Pemerintah Daerah Kabupaten Bintan akan menginstruksikan kepada seluruh jajaran Pemerintah serta Forum RT/RW agar mengaktifkan posko-posko keamanan seperti poskamling. Hal ini dimaksudkan agar, semua data masyarakat sudah terdeteksi sedini mungkin

”Pemerintah Daerah Kabupaten Bintan dalam waktu dekat akan mengeluarkan Surat Edaran , dan mengajak kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bintan untuk mengaktifkan kembali dan membantu RT/RW dalam mendata warga yang tinggal , setidaknya 2 x 24 harus sudah lapor. Hal ini terkait tindak lanjut , beberapa isu-isu yang tentunya sangat merugikan Kabupaten Bintan ” ujarnya yang ditemui seusai Rapat Koordinasi didampingi Wakapolres Bintan Kompol Heryana yang juga menyatakan kesiapan bahwa Polres Bintan siap membantu Pemerintah Daerah.

Sementara itu, Komandan Kodim (Dandim) 0315 Letkol Inf Charles BP Sagala yang ditemui setelah acara pengukuhan Paskibraka di Gedung LAM Kijang Kecamatan Bintan Timur juga menyatakan bahwa pihaknya bersama jajaran Polres Bintan selalu bekerjasama terkait pengamanan Daerah Kabupaten Bintan utamanya Kawasan Pariwisata Lagoi dan sekitarnya .

”Hasil beberapa penelusuran Intel Kodim dan Intel Polres sementara waktu di Kabupaten Bintan belum ada indikasi yang mengarah ke terorisme, kami bisa menjamin bahwa sampai saat ini utamanya Kawasan Pariwisata aman, hal ini tidak seperti yang di risaukan oleh wisatawan asing. Kami pastikan bahwa sel-sel teroris belum bisa berkembang di Kabupaten Bintan. Hasil rapat tentunya kita akan mengintensifkan Babinsa, Babinkamtibmas serta Unsur RT/RW serta dibantu pihak Kepolisian dalam rangka memberikan jaminan keamanan,” paparnya.

Editor: Dardani