Andaikan Pelayanan di Kantor Pemerintahan Seperti Pelayanan di Perbankan
Oleh : Roni Yudha Ginting
Jum'at | 12-08-2016 | 12:50 WIB
Asman-Abnur.jpg

Diskusi publik reformulasi strategi kebijakan pengembangan wilayah Batam dan sekitarnya, sebagai wilayah berdaya saing tinggi secara ekonomi yang digelar Bank Indonesia di Hotel Radisson (Foto: Roni Yudha Ginting)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pelayanan di kantor Pemerintahan disebut MenPan-RB, Asman Abnur masih sangat kurang.

"Pinginnya ke depan masuk ke gedung pemerintahan, sama seperti masuk ke gedung Bank. Tak boleh beda pelayanannya," ujar Asman Abnur.

Menurutnya, dengan pelayanan prima, akan bisa mengatasi keterlambatan proses perizinan. Selain itu, 60 persen lebih ASN ternyata pengetahuannya, umum semua. Sedangkan yang punya keahlian, tidak sampai 40 persen.

Lebih jauh Asman menegaskan, yang akan dirubah yakni, ASN harus punya keterampilan terukur, sesuai bidang dan sasarannya agar memiliki pegawai yang cerdas dan inovatif.

"Sasaran akhir, ASN yang cerdas, pintar, tidak lambat dan inovatif," terangnya.

Baca: MenPan RB Fokus Perbaiki SDM ASN untuk Tingkatkan Pelayanan

Editor: Udin