Malam Ini, Camat Sekupang Kumpulkan RT-RW Sikapi Insiden Pembacokan
Oleh : Irwan Hirzal
Jum'at | 03-06-2016 | 20:05 WIB
zurniati-camat-sekupang.jpg

Camat Sekupang, Zurniati.

BATAMTODAY.COM, Batam - Camat Sekupang, Zurniati mengumpulkan ketua RT dan RW di wilayah tersebut menyikapi insiden pembacokan yang menewaskan Syahrial, Ketua RT 03 RW 01 Tiban Kampung, dalam pertemuan yang akan digelar Jumat (3/6/3016) malam ini.

"Selain RT dan RW, unsur ormas Islam dan pemuka masyarakat lainnya juga akan kita kumpulkan. Pertemuan ini dalam rangka menjaga kondusif aksi kriminal yang akhir-akhir ini sangat rawan di tengah-tengah masyarakat khususnya di wilayah kerjanya," kata Zurniati, Jumat petang.

Dia mengatakan, nantinya para RT/RW akan ada pencerahan dari Kapolsek, bagaimana siskamling di lingkungan perumahan harus ditingkatkan mengingat di Sekupang juga merupakan daerah rawan kriminalitas.

"Nanti kapolsek yang memberikan arahan kepada perangkat RT/RW, seperti di perumahan harus memiliki portal," tegasnya.

Selain itu, menyikapi lebaran yang akan datang, peran RT dan RW juga penting mengingat banyak warga yang pulang kampung sehingga rumah ditinggalkan dalam keadaan kosong.

"Tidak mungkin polisi yang akan menjaga, peran RT/RW lah sangat penting di tengah masyarakat," pungkasanya.

Editor: Dodo