Mayat di Tembesi Pos Diduga Korban Pembunuhan
Oleh : Harun al Rasyid
Kamis | 26-05-2016 | 16:46 WIB
jasad-sri-rahayu1.jpg

BATAMTODAY.COM, Batam - Sri Rahayu (51), janda beranak dua yang ditemukan tewas di dalam rumah kontrakan nomor 7 RT 13 RW 04, kampung Tembesi Pos, Kelurahan Tembesi, Kecamatan Sagulung, diduga merupakan korban pembunuhan.

Dugaan ini muncul ketika Tim Inafis dari Polresta Barelang menemukan adanya luka pada bagian kepala yang diakibatkan oleh benturan benda tumpul. Dugaan ini juga diperkuat dengan kondisi mayat korban yang saat ditemukan tergeletak di dapur belakang rumah kontrakannya.

"Untuk sementara penemuan mayat ini kita katakan tidak wajar. Ada luka di bagian kepala karena benda tumpul," ujar Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Memo Ardian kepada BATAMTODAY.COM, Kamis (17/5/2916).

Guna memastikan kematian korban, perempuan pemilik lapak warung makan di TOP 100, Sagulung ini dibawa ke Rumah Sakit BP Batam untuk dilakukan otopsi. Sehingga akan lebih diketahui dengan jelas perihal penyebab kematian korban.

"Kita harus otopsi dulu, biar kita tahu lama kejelasannya seperti apa," ucapnya.

Sementara mengenai prediksi waktu kematian korban, Memo menyebut sudah terjadi lebih dari 2 hari. Selain karena darah di sekitar tubuh korban sudah kering, kondisi mayat korban sudah mengeluarkan aroma tak sedap.

"Dilihat dari kondisi mayat dan baunya sudah 3 harilah. Yang jelas kita otopsi dulu biar memastikan lebih jelas," pungkasnya.

Baca juga: Janda Dua Anak Ditemukan Tewas Membusuk di Tembesi Pos

Editor: Dodo