Kemenag Batam Luncurkan Hotline Keluarga Sakinah, Ini Nomornya....
Oleh : Irwan Hirzal
Senin | 09-05-2016 | 13:16 WIB
hotline-kemenag.jpg

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam, Zulkifli Aka menyerahkan ponsel beserta nomornya kepada pengelola konsultasi. (Foto: Irwan Hirzal)

BATAMTODAY.COM, Batam - Angka penceraian di Kota Batam dari setiap tahun, selalu mengalami peningkatan di Pengadilan Agama (PA), Kota Batam, Sekupang. Untuk menurunkan angka tersebut Kantor Kementerian Agama (Kemanag) membuat terobosan berupa layanan konsultasi langsung kepada masyarakat, sebelum mengajukan ke PA.

Layanan konsultasi langsung itu berupa hotline Keluarga Sakinah dan terhubung langsung dengan ustadz Nazri di nomor telepon 081270890688. Artinya, diharapkan warga sebelum menggugat cerai ke PA bisa konsultasi ke nomor tersebut.

"Sebelum ajukan penceraian lebih baik konsul terlebih dahulu ke nomor tersebut. Agar permasalahan di keluarga bisa selesai, tanpa harus ke meja hijau," ujar Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam, Zulkifli Aka, belum lama ini.

"Mudah-mudahan melaunching Hotline, masyarakat bisa konsul ke kita. Dan bisa diberikan solusi terbaik, dalam bentuk pembinaan umut dan keagaman. Agar angka penceraian menurun di Batam," imbuhnya.

Selain meluncurkan nomor khusus Keluarga Sakinah, Kemenag juga meluncurkan, konsultasi remaja dan pra nikah. Masyarakat Batam bisa menghubungi ustadz Maryono di nomor ponsel 081270890700.

Untuk permasalhan zakat, wakaf, kemasjidan dan pangan halal, kata Zulkifli warga Batam bisa menghubungi ustadz Resdin Pasaribu di nomor 081270890800.

"Jadi ada tiga nomor khusus dan tiga handphone yang kita berikan dan luncurkan dalam pelayanan konsultasi kepada masyarakat langsung selama 24 jam," katanya.

Menurut Zulkilfi, ketiga pegawai Kemenag Batam tersebut siap melayani masyarakat setiap saat, baik waktu jam kantor maupun di luar jam kantor. Di samping itu, untuk layanan publik lainnya bisa melalui website batamkota.kemenag.go.id.

"Berharap masyarakat bisa memanfaatkan layanan ini dengan sebaik-baiknya, karena konsultasi ini tidak dipungut biaya," pungkasnya.

Editor: Dodo