PLN Batam 'Tantang' Wartawan Adu Smash
Oleh : Gokli Nainggolan
Minggu | 21-02-2016 | 11:43 WIB
IMG_20160220_164548_1455986654627.jpg
Tim Bulu Tangkis PLN Batam bersama dengan Tim Wartawan Batam sebelum bertanding. (Foto: Ahmad Rohmadi)

BATAMTODAY.COM, Batam - Tim pebulu tangkis brigh't PLN Batam atau yang biasa dikenal dengan Brigh't Badminton Club (BBC), menantang tim dari Batam Jurnalis Badminton (BJB) untuk unjuk kebolehan pada laga persahabatan yang digelar di Gor Bandar Baru Sei Panas, Sabtu (20/2/2016) sore.


Koordinator BBC, Agung ananta mengatakan bahwa dalam laga persahabatan ini diharapkan bisa mempererat tali silaturahmi antara brigh't PLN Batam dengan insan pers khususnya yang ada di Batam.

"Sebenarnya sudah lama hal ini kami rancang, dan alhamdulilah pada kesempatan sore ini kita bisa bertemu," kata Agung saat menyambut tim BJB.

Agung juga menyampaikan kedepan kerjasama yang baik, antara wartawan dan brigh't PLN Batam bisa terus dijalani. Baik dilapangan badminton maupun diluar lapangan.

Sedangkan, Ketua BJB yang juga sekaligus sebagai Dewan Kehormatan PWI Provinsi Kepri, Richard Nainggolan menyambut baik atas undangan pihak brigh't PLN Batam yang berkenan menerima tim dari BJB.

"Kalau latihan biasanya sudah paling hebat, disinilah kita benar-benar diuji," kata pria yang biasa disapa Opung tersebut.

Pimpinan Tribun Batam itu juga berharap dengan laga persahabatan seperti ini bisa menjaga dan menambah kekompakan baik sesama wartawan maupun dengan pihak brigh't PLN Batam.

Selain dari Tribun Batam, tim BJB sendiri juga teridiri dari beberapa media lainnya, seperti Haluan Kepri, RCTI, iNews TV, Batam TV, WartaKerpi dan juga Batam Today yang mengirimkan dua atlitnya yaitu Roni Ginting dan Ahmad Rohmadi.

Editor: Dardani