Proses Verifikasi Masih Berjalan, Tenaga Honorer Pemko Batam Diimbau Tak Resah
Oleh : Ahmad Rohmadi
Sabtu | 30-01-2016 | 14:51 WIB
ardiwinata.jpg
Kepala Bagian (Kabag) Humas Pemko Batam, Ardiwinata.

BATAMTODAY.COM, Batam - Ribuan tenaga honorer di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Batam, baik tenaga pendidik, kesehatan dan juga staf diimbau tidak resah terkait masa kontrak kerjanya kedepan.

Kepala Bagian (Kabag) Humas Pemko Batam, Ardiwinata menyampaikan bahwa seluruh tenaga honorer saat ini masih dalam tahap verifikasi data oleh Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Kota Batam.

"Tidak perlu resah dan takut, karena semuanya masih diverifikasi. Yang jelas surat edaran dari pemerintah pusat itu yang dilarang kita menambah baru tenaga honorer, kalau memperpanjang masih boleh," kata Ardi, Sabtu (30/1/2016).

Karena menurutnya Pemko Batam saat ini masih membutuhkan tenaga honorer tersebut. Maka itu dikatakannya tidak mungkin jika Pemko Batam tidak memperpanjang ribuan para pegawai honorer tersebut.

Sementara Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan memang belum bisa memastikan berapa jumlah tenaga honorer yang akan diperpanjang, ia juga hanya menyampaikan saat ini masih diverifikasi oleh BKD. Baca: DPRD Batam Tak Pernah Dilibatkan dalam Perekrutan Tenaga Honorer

"Honorer masih diverifikasi sekarang, setelah verifikasi kita akan tetap mengacu pada peraturan yang ada. Tergantung pada hasil verifikasi nanti yang terpenting tidak boleh menyimpang pada ketentuan undang-undang," jelasnya singkat.

Editor: Dodo