DPRD Batam Sangat Setuju BLK Dimaksimalkan Kembali
Oleh : Ahmad Rohmadi
Kamis | 07-01-2016 | 14:23 WIB
udin_sihaloho.jpg
Sekretaris Komisi IV DPRD Batam, Udin P Sihaloho.

BATAMTODAY.COM, Batam - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam sangat mendukung jika Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans) ingin mengelola kembali Balai Latihan Kerja (BLK) di Batam.

Sekretaris Komisi IV DPRD Batam, Udin P Sihaloho mengatakan pemgomtimalan kembali BLK di Batam memang sudah waktunya dilakukan, terlebih lagi di era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) yang sudah berjalan.

"Kalau memang itu iya, jelas kita sangat apresiasi rencana itu," kata Udin, Kamis (7/1/2016).

Menurutnya, di era pasar bebas dan persaingan yang tinggi dengan negara ASEAN sekarang ini, peningkatan keahlian khusus bagi tenaga kerja lokal di Batam sangat perlu dilakukan jika tidak ingin kalah saing dengan tenaga kerja asing.

Udin juga berharap, tidak hanya BLK saja, namun pemerintah juga harus ikut serta membantu serifikasi bagi tenaga kerja lokal, pasalnya hal itu menjadi salah satu syarat yang sangat penting.

"Karena kita tidak cukup hanya dengan skill aja tapi juga sertifikasi itu sangat penting," katanya.

Diberitakan sebelumnya, guna menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA), Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans) mendorong untuk dioptimalkan kembali Balai Latihan Kerja (BLK) di Batam, yang saat ini tidak berjalan.


Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenakertrans, Abdul Wahab Bangkona, mengatakan pengoptimalan lembaga training atau pelatihan kerja di daerah dinilai sangat penting guna mengembangkan sumber daya manusia (SDM), khususnya Kota Batam sebagai daerah industri.

"Apalagi MEA saat ini sudah berjalan, di depan kita juga ketahui di sana ada Singapura dan juga Malaysia," kata Abdul Wahab di Batam, Minggu (3/12/2016)

Editor: Dodo