Garda Metal Batam Sumbang 3 Emas untuk Kepri di Ajang Kejurnas Ju-Jitsu
Oleh : Ahmad Rohmadi
Selasa | 22-12-2015 | 10:36 WIB
IMG-20151222-WA0000.jpg
Para atlet dan official Tim Ju-Jitsu Kepri seusai meraih prestasi terbaik mereka untuk Kepri. (Foto: Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Para buruh yang tergabung dalam Garda Metal Batam, ternyata tidak hanya tangguh dalam  memperjuangkan kesejahteraa buruh saja. 


Ternyata, mereka juga jago dalam bertanding dan piawai dalam teknik kuncian Ju-Jitsu. Skill mereka itu terbukti pada Kejurnas Ju-Jitsu yang digelar di Pasar Minggu Jakarta, 19-20 Desember 2015 lalu. 

Di ajang bertaraf nasional ini, 8 orang anggota Garda Metal Batam yang tergabung dalam Tim Ju-Jitsu Batam itu berhasil meraih prestasi puncak, yaitu 3 emas, 3 perak dan 2 perunggu. "Inilah wujud perjuangan kami untuk Kepri di bidang olahraga," ujar Panglima Garda Metal Batam, Suprapto kepada BATAMTODAY.COM, Selasa (22/12/2015).

Tim Ju-Jitsu Kepri yang berangkat dalam Kejurnas Ju-Jitsu tersebut sebanyak 18 orang, yang terdiri atas 15 orang atlet dan 3 official. Suprapto menambahkan, para atlet Ju-Jitsu dari Garda Metal Batam itu akan terus meningkatkan skill dan kemampuan mereka. Sehingga, mereka akan dapat terus menyumbang prestasi untuk Kepri. 

Editor: Dardani