Ditemukan Tak Bernyawa di Kamar Mandi, Suut Tewas Akibat Penyakit Maag
Oleh : Irwan Hirzal
Senin | 07-09-2015 | 17:30 WIB
mayat.jpg

BATAMTODAY.COM, Batam - Suut (63), karyawan PT Djitoe Mesindo, Jalan Kerapu Komplek Mega Cipta Industrial Park blok A1 nomor 1 dan 2 Batuampar yang ditemukan tewas di kamar mandi, diketahui menderita penyakit maag.

Hal ini setelah tim dokter Polresta Barelang melakukan visum luar terhadap pria asal Cirebon, Jawa Barat itu. "Sudah dilakukan visum oleh dokter Polresta Barelang. Suut merupakan penderita penyakit maag," ujar sumber di Rumah Sakit Otorita Batam (RSOB) Sekupang, Senin (7/9/2015).

Saat ini jenazah masih disemayamkan di kamar mayat guna menunggu keluarga Suut. "Kita menunggu pihak keluarga, mau dibawa ke kampung atau dimakamkan di Batam," kata sumber lagi.

Sebelumnya, Suut (63), ditemukan tidak bernyawa di kamar mandi mess. Kapolsek Batuampar, Kompol Ari Baroto, mengatakan, pihaknya mendapat laporan bahwa yang bersangkutan ditemukan telentang di dalam kamar mandi oleh rekan kerjanya, Joko.

"Kami mendapat laporan sekitar pukul 05.30 WIB. Anggota langsung turun ke lokasi dan mengevakuasi jenazahnya ke Rumah Sakit BP Batam di Sekupang," kata Ari, di Mapolsek Bauampar, Senin siang.

Dijelaskan Ari, hasil visum awal yang dilakukan, pada tubuh Suut tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. "Tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh yang bersangkutan," terangnya.

Keterangan dari beberapa saksi di lokasi, Suut akhir-akhir ini memang mengeluhkan sering masuk angin. 

Editor: Dodo