Aksi Nyata TRC Tanjungpinang Berbenah Bersihkan Jalan, Drainase hingga Taman
Oleh : Devi Handiani
Senin | 28-04-2025 | 19:29 WIB
TRC-Berbenah1.jpg
TRC Tanjungpinang Berbenah bersihkan setiap sudut Kota Tanjungpinang. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Aksi nyata Tim Reaksi Cepat (TRC) Tanjungpinang Berbenah mulai tampak di berbagai sudut kota. Sejak sepekan terakhir, tim gabungan dari Dinas PUPR, Dinas Perkim, DLH, BPBD, dan Damkar Tanjungpinang bergerak masif melakukan pembersihan jalan protokol, drainase, taman, hingga kawasan kumuh.

Langkah ini merupakan bagian dari program Tanjungpinang Berbenah, yang dicanangkan Wali Kota Lis Darmansyah bersama Wakil Wali Kota Raja Ariza, untuk mewujudkan Tanjungpinang sebagai kota yang indah dan bersih, sejalan dengan perannya sebagai ibu kota Provinsi Kepulauan Riau

Kepala Dinas PUPR Kota Tanjungpinang, Rusli, selaku Koordinator TRC, mengatakan, tim diberi target pengerjaan selama dua bulan. Namun, setelah dua bulan, penataan tidak akan berhenti, melainkan dilanjutkan secara berkelanjutan dengan melibatkan partisipasi masyarakat.

"Setelah dua bulan, penataan tetap berlanjut dengan melibatkan masyarakat melalui camat, lurah, RW, dan RT, untuk meminimalisir kekumuhan di Kota Tanjungpinang," ujar Rusli, Senin (28/4/2025).

Saat ini, prioritas pembersihan difokuskan pada jalan arteri (protokol), jalan kolektor, serta jalan lingkungan permukiman. Setiap harinya, petugas dikerahkan menyapu, mengangkut sampah, memperbaiki drainase, dan merapikan taman-taman kota.

"Kita ingin Tanjungpinang sebagai ibu kota Provinsi Kepri tampil berseri, sesuai karakter kota kecil yang mungil dan nyaman untuk dikunjungi wisatawan, baik domestik maupun mancanegara, sebagaimana visi dan misi BIMA SAKTI," lanjut Rusli.

Ke depan, perawatan kebersihan kota tidak hanya menjadi tugas TRC, tetapi juga menjadi tanggung jawab bersama. Pemerintah Kota akan menggandeng seluruh elemen hingga tingkat RT dan RW untuk menjaga hasil penataan yang sudah dilakukan.

"Kita ingin budaya bersih ini menjadi karakter warga Tanjungpinang. Dengan kerja sama semua pihak, kota ini benar-benar bisa berbenah menjadi lebih baik," tutup Rusli.

Editor: Yudha