Antusiasme Tinggi, Ribuan Calon Daftar Rekrutmen Bintara Khusus Polri Bidang Pangan dan Kesehatan
Oleh : Redaksi
Kamis | 14-11-2024 | 10:04 WIB
tahapan-bakomsus.jpg
Rekrutmen Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri 2024. (Foto: Humas Polri)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Minat masyarakat terhadap rekrutmen Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri tahun ini menunjukkan angka yang mengesankan.

Hingga hari ketiga pendaftaran dibuka, Staf Sumber Daya Manusia (SSDM) Polri mencatat bahwa sebanyak 4.434 orang telah mendaftar untuk posisi Bakomsus di bidang pangan dan kesehatan masyarakat. Jumlah ini diakumulasikan sejak pendaftaran dimulai dan terus bertambah hingga pukul 18.00 WIB pada Rabu (13/11/2024).

Menurut data dari situs resmi Polri, www.penerimaanpolri.go.id, pembukaan rekrutmen ini telah menarik hingga 313.706 kunjungan selama tiga hari pertama. Hal ini mencerminkan tingginya animo masyarakat yang ingin bergabung dengan Polri, seperti yang disampaikan oleh Asisten Kapolri bidang SDM, Irjen Dedi Prasetyo.

"Kunjungan lebih dari 300 ribu kali di hari ketiga ini mencerminkan minat masyarakat yang positif untuk menjadi bagian dari Polri," ujar Irjen Dedi, demikian dikutip Humas Polri.

Rekrutmen Bakomsus ini dibuka bagi lulusan SMK hingga sarjana di bidang pertanian, peternakan, perikanan, serta ilmu gizi dan kesehatan masyarakat. Langkah pertama dalam pendaftaran ini adalah mendaftar secara online dan memperoleh nomor registrasi, meski status pendaftar belum terverifikasi pada tahap ini. Setelah itu, calon peserta diarahkan untuk mengunjungi polres atau polda setempat dengan membawa dokumen persyaratan untuk proses verifikasi lebih lanjut.

Jika dokumen memenuhi persyaratan, status pendaftar akan berubah menjadi terverifikasi, dan pendaftar akan memperoleh nomor peserta ujian untuk melanjutkan ke tahapan seleksi berikutnya.

Pendaftaran rekrutmen Bakomsus Polri bidang Pangan, Gizi, dan Kesehatan Masyarakat ini akan berlangsung hingga 17 November 2024. Polri membuka kuota 600 posisi untuk mendukung program swasembada pangan dan meningkatkan asupan gizi masyarakat sebagai bagian dari kontribusi nyata Polri dalam mendukung ketahanan pangan nasional.

Editor: Gokli