DPP Nasdem Beri Rekomendasi Amsakar Achmad-Li Claudia Maju di Pilkada Batam
Oleh : Aldy Daeng
Selasa | 09-07-2024 | 19:04 WIB
Amsakar-Li11.jpg
Amsakar - Li Claudia Chandra bakal maju di Pilwako Batam 2024. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Batam - Perhelatan politik, khususnya Batam memanas. Hal itu terlihat dari rekomendasi partai-partai politik besar saat memberikan rekomedasi kepada bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Batam.

Dua sosok yang digadang-gadang akan maju pada perhelatan pesta demokrasi lima tahun sekali ini yakni Marlin Agustina Rudi yang saat ini sedang menjabat sebagai Wakil Gubernur Provinsi Kepri, dimana Marlin Agustina juga sebagai istri dari Walikota Batam Muhammad Rudi belum menentukan siapa yang akan mendampinginya pada Pilkada mendatang.

Kedua, sosok Amsakar Achmad, yang saat ini masih menjabat sebagai Wakil Walikota Batam. Amsakar sudah mendapatkan rekomendasi dari sejumlah partai besar dan sudah mendapatkan bakal calon wakil walikota yakni kader DPP partai Gerindra Li Claudia Chandra (LCC).

Rekomendasi teranyar yang didapatkan oleh pasangan Amsakar Achmad dan Li Claudia adalah dari partai Nasdem. Ironisnya, partai besutan Surya Paloh tersebut di Provinsi Kepri, digawangi oleh Muhammad Rudi, yang notabenenya juga sebagai suami dari Bakal calon Walikota Marlin Agustina Rudi.

Rekomendasi dari DPP partai Nasdem tersebut tertuang dalam Surat bernomor 253-SI/RP/BPP-Nasdem/VII/2024. Yang ditandatangani oleh Ketua Bappilu Nasdem Prananda Surya Paloh dan Sekertaris Bappilu Nasdem Willy Aditya.

"Alhamdulilah (Dapat rekom dari DPP Nasdem)," kata Amsakar Achmad, Selasa (9/7/2024).

Dengan adanya rekomendasi teranyar dari partai Nasdem, menyisakan pertanyaan besar bagi Calon Walikota Batam Marlin Agustina Rudi, partai mana yang akan mendukung atau memberikan rekomendasi hingga mencukupi kursi untuk maju sebagai calon Walikota Batam yang akan datang.

Sebab, sebelumnya, sejumlah partai besar juga telah memberikan rekomendasi kepada pasangan Amsakar Achmad - Li Claudia Chandra, seperti dari DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Bahkan dukungan dari PKB ini dianggap sebagai peralihan dukungan. Sehingga peralihan ini menciptakan dinamika baru dalam peta dukungan politik di Batam.

Sebelum rekomendasi dari DPP PKB, DPP Partai Gerindra telah terlebih dahulu menerbitkan surat rekomendasi untuk pasangan Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra. Rekomendasi tersebut tertuang dalam surat bernomor: 07-0969/Rekom/DPP-Gerindra/2024. Bahkan rekomendasi dari partai besutan Presiden RI terpilih Prabowo Subianto inilah yang sangat membuat perbedaan arah politik untuk Pilkada Kota Batam.

Pengaruh dari rekomendasi dan dukungan dari partai Gerindra ini jugalah yang disinyalir menjadi ombak besar bagi lawan pasangan bakal calon Walikota Batam Amsakar Achmad - Li Claudia Chandra.

Seperti gayung bersambut, partai besar lainnya pun turut memberikan dukungan kepada sosok Amsakar Achmad yang terkenal dengan pemain politik yang santun ini. Pada Jumat (5/7/2024), DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) juga menerbitkan rekomendasi serupa, sebagaimana tertuang dalam surat bernomor: 2805/IN/DPP/VII/2024.

Tak hanya sampai di situ, dukungan untuk pasangan Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra semakin kuat dengan tambahan rekomendasi dari DPD Partai Golkar Kepulauan Riau. Hal ini menunjukkan adanya koalisi yang solid dari beberapa partai besar di Indonesia dalam mendukung pasangan tersebut.

Bak setali tiga uang, selain dukungan dari partai besar, dukungan dari masyarakat luas, ormas, OKP, paguyuban juga silih berganti melakukan deklarasi untuk mendukung pasangan Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra.

"Saya optimis dari segala bentuk kerja keras pasti akan membuahkan hasil. Selagi kita berpedoman pada keikhlasan dan ketulusan serta keyakinan yang kuat. Insyaallah semua akan berjalan dalam koridornya. Saya selalu berpesan, mari kita junjung politik santun, jangan menyentuh tepian kain orang lain," ungkap Amsakar Achmad di beberapa kesempatan.

Editor: Yudha