Capres Anies Baswedan Kampanye di Batam, Massa Teriakkan Nama Amsakar Achmad
Oleh : Aldy
Sabtu | 20-01-2024 | 13:08 WIB
Amsakar-Achmad.jpg
Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, saat menghadiri kampenye terbatas Capres Anies Baswedan di Kota Batam, Jumat (19/1/2024). (Foto: Aldy)

BATAMTODAY.COM, Batam - Wakil Wali Kota Amsakar Achmad yang ikut menghadiri kampanye terbatas Capres Anies Baswedan di sejumlah titik Kota Batam pada Jumat (19/1/2024), menuai perhatian dari massa pendukung.

Tak hanya Anies yang diharapkan menjadi Presiden RI, Amsakar Achmad juga ikut diteriaki jadi Wali Kota Batam. "Amsakar...Amsakar...Amsakar," teriak massa berulang kali saat Anies menyapa masyarakat Batam.

Teriakan massa itu terjadi dibeberapa tempat, mulai dari kawasan wisata kuliner Welcome to Batam (WTB), Pasar TOS 3000, hingga pada saat Anies Baswedan menyapa tamu VIP di MTC, Kecamatan Nongsa.

Teriakan massa dan simpatisan yang hadir, membuat Anies bertanya-tanya mengenai kepastian dukungan bagi Amsakar Achmad, apabila ingin maju dalam Pilkada mendatang.

Mendengar jawaban dari massa yang hadir, Anies bahkan sempat bercanda dan menyebut sudah mendapat pemenang dalam Pilkada yang akan datang untuk Kota Batam.

"Berarti sudah tinggal dilantik saja ya," canda Anies yang kembali disambut meriah oleh massa, dengan teriakan Amsakar.

Editor: Gokli