Polsek Sagulung Amankan Perayaan Ibadah Natal 2022 di 27 Gereja
Oleh : Irwan Hirzal
Jumat | 23-12-2022 | 12:40 WIB
Ananta-Sagulung.jpg
Kapolsek Sagulung, Iptu Nyoman Mahendra Ananta. (Foto: Irwan Hirzal)

BATAMTODAY.COM, Batam - Personel Polsek Sagulung dibantu anggota Polresta Barelang akan melaksanakan pengamanan ketat kegiatan ibadah Natal dan Tahun Baru yang ada di Kecamatan Sagulung.

Hal ini dilakukan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat khususnya wilayah Kecamatan Sagulung dalam menjalankan ibadah Natal 2022 dan menjelang Tahun Baru 2023 mendatang.

Diketahui, di Kecamatan Sagulung sedikitnya 27 gereja akan menggelar ibadah perayaan Natal 2022. Sebelum dilaksanakan ibadah, personel Polsek Sagulung terlebih dahulu melaksanakan sterilisasi gereja.

"Selain itu untuk memastikan umat yang melaksanakan ibadah terhindar dari penyusup atau orang yang tidak dikenal seolah-olah ikut melaksanakan ibadah namun memiliki tujuan yang tidak baik," kata Kapolsek Sagulung, Iptu Nyoman Mahendra Ananta kepada awak media ini, Jumat (23/12/2022).

Kapolsek juga menjelaskan, pengamanan yang akan mereka lakukan, meliputi sterilisasi gereja, pengaturan jalur masuk dan keluar jemaat serta penataan tempat parkir roda dua maupun roda empat.

Kemudian, untuk menghindari kerumunan, tempat duduk para jemaat diberi jarak mencegah kontak fisik. Para jemaat juga diberi imbauan protokol kesehatan oleh panitia selama pelaksanaan ibadah agar berjalan dengan tertib, nyaman dan aman.

"Diharpakan pengamanan ini bisa membuat umat Kristiani yang menjalankan ibadah perayaan Natal tahun 2022 semakin khusyuk dan nyaman dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan," tutupnya.

Editor: Gokli