Besok, Sekitar 2.000 Penumpang KM Kelud dari Belawan Turun di Batam
Oleh : Aldy
Senin | 16-05-2022 | 16:24 WIB
KM-Kelud-Mudik.jpg
KM Kelud. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - PT Pelni Cabang Batam menyampaikan KM Kelud dari Belawan akan bersandar di Batam pada Rabu (17/5/2022). Sekitar 2.000-an penumpang akan turun di Pelabuhan Batuampar.

Pelayaran besok, diprediksi juga menjadi puncak arus balik lebaran 2022 ke Batam. "Penumpang yang akan turun ke Batam dari Belawan berjumlah di atas 2.000 orang," ungkap Kepala Operasional Pelni Batam, Lanlan Ery Cahaya, Senin (16/5/2022).

Lanlan Ery Cahaya menjelaskan, untuk mengantisipasi lonjakan arus balik tahun ini, pihaknya terus melakukan koordinasi dengan stakeholder terkait. "Koordinasi dengan stakeholder demi memberikan pelayanan maksimal kepada penumpang yang akan turun di pelabuhan," jelasnya.

Tak lupa, Lanlan juga mengimbau kepada penumpang, jangan memberikan tiket kepada siapapun, dengan alasan apapun karena banyak pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab. Termasuk bagi kerabat penumpang yang akan menjemput, agar selalu mentaati peraturan yang ada di pelabuhan.

"Selalu memperhatikan syarat-syarat perjalanan, terlebih yang akan melanjutkan perjalanan dari Batam ke daerah lain, terpenting selalu menjaga protokol kesehatan," tandasnya.

Editor: Gokli