Berkah Ramadhan, Satresnarkoba Polresta Barelang Berbagi Takjil
Oleh : Irwan Hirzal
Senin | 18-04-2022 | 11:08 WIB
satnarkoba_berbagi-takjil-001122.jpg
Anggota Satresnarkoba Ipda Jonathan saat membagikan takjil kepada pengendara motor. (Irwan/BTD)

BATAMTODAY.COM, Batam - Bulan suci Ramadan merupakan bulan penuh berkah untuk saling peduli dan berbagi kepada sesama. Hal ini yang mendorong jajaran Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polresta Barelang menggelar berbagai kegiatan sosial, salah satunya berbagi paket takjil berbuka puasa.

Sebanyak 300 paket takjil dibagikan para anggota Satresnarkoba di Simpang McDonald Jodoh, Minggu (17/4/2022). Tidak hanya pengguna jalan, warga sekitar juga mendapatkan paket takjil.

"Ini agenda rutin yang selalu kami lakukan setiap tahun," ujar Kanit 1 Satres Narkoba Polresta Barelang, Ipda Syofian.

Kegiatan lain yang juga menjadi agenda Satnarkoba Polresta Barelang selama Ramadhan, yakni membagikan sembako dan menyantuni anak yatim ke panti asuhan. "Semoga berkah dan bermanfaat," tutup Syofian.

Editor: Yudha