Jembatan Selfienya Ambruk, Ini Penjelasan Manajemen Montigo Resort Batam
Oleh : Putra Gema Pamungkas
Senin | 11-11-2019 | 14:04 WIB
jembatan-montigo-roboh11.jpg
Inilah jembatan kayu di Montigo Resort Nongsa Batam yang ambruk. (Foto: Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Manajemen Montigo Resorts Nongsa Batam menyampaikan penyesalan atas kejadian ambruknya jembatan rekreasi yang membentang ke laut runtuh pada Kamis, 7 November 2019 sore lalu.

Akibatnya, dua orang wisatawan asing asal Singapura yang menjadi korban dilarikan ke Rumah Sakit di Singapura. Sementara itu, 26 tamu yang terkena dampak segera dikirim ke rumah sakit, dan menerima pemeriksaan dan perawatan medis.

"Kecuali untuk ua tamu yang mengalami patah tulang ringan, sisanya segera kembali ke villa pada malam itu juga. Begitu pun dengan kedua tamu yang terluka, juga telah dipulangkan setelah dilakukan pemeriksaan dan perawatan medis semalam kemarin," demikian jelas Manager, Social Media Montigo Resorts, Nongsa Batam, Ilham Wibisono dalam keterangan persnya yang diterima BATAMTODAY.COM, Senin (11/11/2019).

BACA: Dua Orang Korban Jembatan Montigo Resort Dilarikan ke RS Singapura

Temuan dari penyelidikan awal menunjukkan, bahwa tidak seperti yang dilaporkan sebelumnya, kaki dan fondasi jembatan tetap utuh. Jembatan itu juga diperbaiki tahun ini dan menjalani pemeriksaan rutin secara teratur.

Ini adalah insiden yang tidak menguntungkan yang merupakan akibat dari kelebihan kapasitas 30 orang yang terkonsentrasi di area jembatan ketika seharusnya fungsi jembatan tersebut hanya untuk area lalu lalang saja bukan untuk berkumpul di satu titik tertentu.

Penyelidikan telah diluncurkan dan kami bekerja sama dengan otoritas yang berwengan dan kepolisian setempat. Kami akan menunggu laporan resmi tentang masalah ini sehingga kami dapat segera memperbaiki kesalahan yang menyebabkan hal ini dan mencegah insiden serupa terjadi di masa yang akan datang.

Sementara itu, tanda-tanda peringatan telah ditempatkan di dekat zona kecelakaan. Secara terpisah, perbaikan akan dilakukan untuk memastikan bahwa jembatan itu bahkan lebih kuat untuk keselamatan para tamu.

Ini adalah pertama kalinya hal seperti ini terjadi dalam sejarah Montigo Resorts, Nongsa berdiri dan kami selalu membanggakan diri dengan catatan keamanan kami yang sangat baik. Kami akan meninjau kembali prosedur dan struktur bangunan kami dan akan menjalankan rekomendasi dari pihak berwenang untuk memastikan hal ini tidak terjadi lagi.

Manajemen Montigo Resorts, Nongsa meminta maaf atas ketidaknyamanan yang disebabkan dan barharap tamu yang terkait cepat sembuh dalam waktu dekat. Montigo Resorts, Nongsa masih beroperasional seperti biasa dan akan lebih meningkatkan pelayanan, keamanan dan kenyamanan tamu.

Untuk keterangan lebih lanjut mengenai penanganan kasus ambruknya jembatan selfi itu, dapat menghbubungi Ilham Wibisono di 087777144253.

Editor: Dardani