Amsakar Kembalikan Formulir Pendaftaran Bacalon Wali Kota Batam ke Partai Nasdem
Oleh : Nando Sirait
Rabu | 06-11-2019 | 11:40 WIB
amsakar-daftar-nasdem1.jpg
Wawako Batam, Amsakar Ahmad menyampaikan visi misi saat pengembalian formulir pendaftaran calon Wali Kota Batam di Partai Nasdem. (Foto: Nando)

BATAMTODAY.COM, Batam - Didampingi sejumlah relawan, Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam ke partai Nasional Demokrat (Nasem) untuk perhelatan Pilkada 2020 mendatang.

Tiba di kantor DPW Nasdem, Batam Center sekitar pukul 09.00 wib, Amsakar dan rombongan diterima tim panitia penjaringan, yang diketuai Wan El Kenz.

Dalam kesempatan tersebut, secara tidak langsung Amsakar menyatakan kedatangannya guna mengembalikan formulir pendaftaran, sebagai Bakal Calon Wali Kota Batam. Hal tersebut terlihat dari penyampaian visi misi dihadapan tim penjaringan, yang menggambarkan tugas sebagai Wali Kota Batam.

"Yang mendorong saya mendaftar, karena Batam merupakan daerah yang luar biasa. Berdekatan dengan Singapura dan Malaysia. Memiliki aksebilitas yang luar biasa, baik penerbangan dan laut. Batam harus dikelola orang yang ingin mengabdikan Batam," ujarnya.

Amsakar juga menyampaikan, sebagai salah satu kader Nasdem melihat adanya partai besutan Surya Paloh ini, mulai diterima oleh masyarakat Kota Batam. Hal ini menurutnya terlihat dari banyaknya bakal calon, yang menyatakan diri ingin maju melalui partai Nasdem.

"Saya memantau dan bisa terlihat dari banyak yang melamar di Nasdem. Menandakan Partai Nasdem sudah diterima dengan baik oleh masyarakat," lanjutnya.

Sementara itu, hingga saat ini Amsakar terlihat masih melalui proses tanya jawab, setelah penyampaian visi dan misi dihadapan tim penjaringan.

Editor: Yudha