Fokus Amankan Pemilu 2019

Tahanan Polsek Batuaji Sementara Waktu Dititip di Rutan Batam
Oleh : Hendra
Jumat | 12-04-2019 | 08:09 WIB
muthe-kapolsek-btj.jpg
Kapolsek Batuaji, Kompol Syafruddin Dalimunthe. (Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Polsek Batuaji sementara waktu akan menitipkan semua tahanan ke Rutan Kelas IIA Batam melalui Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam. Sebab, Polsek Batuaji saat ini tengah fokus dalam pengamanan Pemilu yang digelar 17 April mendatang.

Kapolsek Batuaji, Kompol Syafruddin Dalimunthe mengatakan, pemindahan ini dilakukan agar pihaknya bisa fokus pada pelaksanaan Pemilihan umum yang tinggal hitungan hari.

Total ada 15 tahanan yang dipindahkan. Sebanyak 10 orang masih dalam tahap melengkapi berkas perkara, sedangkan 5 orang lainnya yang tersandung kasus 303 (perjudian) sudah tahap dua di Kejari Batam.

Dalimunthe mengatakan, pemindahkan tahan ke Rutan murni untuk kelancaran pelaksanaan Pemilihan umum. Dengan terlaksananya pemindahan itu, para tahanan yang telah memiliki hak memilih, bisa ikut menggunakan hak pilihnya di Rutan karena di sana ada TPS khusus yang tersedia.

"Yang ke Rutan ini berhak ikut Pemilu, makanya dititipkan ke sana karena di sana ada TPS khusus," ujarnya, Kamis (11/04/2019).

Pemindahan tahanan ini juga bertujuan untuk memudahkan jajaran Polsek Batuaji dalam menjalankan tugas pengamanan Pemilu nanti. Sel tahanan yang telah tak berpenghuni itu, tentunya tidak akan menyita perhatian anggotanya lagi, sehingga bisa untuk lebih fokus pada pengamanan Pemilu.

"Biar semua anggota fokus ke pengamanan Pemilu. Kalau sel ada tahanan, tentu anggota harus terbagi (perhatian) untuk jaga mereka," pungkasnya.

Editor: Gokli