BMKG Prediksi Cuaca Malam Tahun Baru Cerah Berawan
Oleh : Hendra Mahyudi
Senin | 31-12-2018 | 15:36 WIB
bmkg11.jpg
BMKG.

BATAMTODAY.COM, Batam - Dilansir dari laman khusus bmkg.co.id mereka telah merilis prakiraan cuaca saat malam menjelang tahun baru di wilayah Batam akan cerah berawan dengan suhu berkisar 27 derajat celcius, dengan kecepatan angin dari barat sekitaran 9km/jam.

Namun bagaimanapun kita semua paham, BMKG juga manusia yang tak luput dari salah dan dosa. Ibarat kata "BMKG bersabda, tetap Tuhan yang berkuasa".

Meski rilis tersebut memberita data lengkap cuaca yang cerah berawan namun sedari pagi pukul 11.00 WIB hingga siang ini pukul 14.17 WIB keadaan cuaca di Batam turun hujan deras.

Bahkan di wiliyah Kecamatan Batuaji dan Kecamatan Sagulung hujan mulai turun mendadak, yang menyebabkan beberapa pedagang di pinggiran jalan Tunas Regency dan di area bundaran dekat jajanan tradisional SP Plaza dengan seketika mendirikan tenda dan mengamankan dagangannya agar tidak basah terkena hujan.

"Ya sudah, malam tahun baru kita basah-basah," ujar salah seorang pedagang sembari mengamankan dagangannya berupa bakso bakar.

Sembari mendirikan tenda berupa payung yang tidak terlalu besar tersebut, sang pedagang hanya bisa tersenyum sembari berkata, "Ginilah ya mas, kayak yang mas tadi bilang, BMKG bilang cerah, tapi Tuhan berkata beda," celetuknya sambil tertawa.

Editor: Yudha