Polisi Datangkan Ahli Periksa Kejiwaan Terduga Penculik Bayi di Batam
Oleh : Romi Chandra
Selasa | 06-11-2018 | 18:52 WIB
ekspos-culik.jpg
Kapolresta Barelang, Kombes Hengki didampingi Kapolsek Batam Kota, Kompol Firdaus saat melakukan konfrensi pers terkait seorang wanita terduga penculik bayi di Batam. (Foto: Putra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pihak kepolisian hingga kini masih melakukan pemeriksaan terkait kejiwaan Lilis Hasanah (40), terduka penculikan balita di kawasan Botania, Kota Batam.

Kasat Reskrim Polresta Barelang, AKP Andri Kurniawan mengatakan, sejauh ini pihaknya belum bisa memastikan bahwa perbuatan yang bersangkutan termasuk tindak pidana. "Kita belum bisa memastikan hal tersebut, karena yang bersangkutan terindikasi mengalami gangguan kejiwaan. Sekarang memeriksa kejiwaannya," ujar Andri, Selasa (6/10/2018).

Dilanjutkan, untuk memastikan apakah Lilis mengalami gangguan jiwa, pihaknya telah mendatangkan ahli kejiwaan dan psikologis ke Polsek Batam Kota.

"Siang tadi dokter kejiwaan dan ahli psikologis sudah datang untuk memeriksa yang bersangkutan. Namun kita masih menunggu hasilnya seperti apa," tambah Andri.

Selain itu, pihaknya juga sudah berhasil menghubungi suami Lilis dan direncakan akan secepatnya datang ke Batam.

"Suaminya sudah berhasil dihubungi. Kita upayakan agar bisa cepat tiba di Batam sehingga bisa dimintai keterangan apakah Lilis pernah mengalami gangguan jiwa atau tidak," katanya.

Sebelumnya, Lilis Hasanah (40), perempuan asal Cianjur, berhasil diamankan Polsek Batam Kota saat akan melakukan percobaan penculikan seorang balita di ruko Botania Garden Blok F, Kelurahan Belian, Kecamatan Batam Kota.

Kronologis kejadian berawal pada saat Lilis Hasanah sampai di Bandara Hang Nadim Batam, Jumat (2/11/2018). Keesokan harinya, Sabtu (3/11/2018), tersangka terlihat mengganggu masyarakat yang berada di bandara dengan memeluk dan mendekati sejumlah anak-anak di Bandara Hang Nadim Batam.

Editor: Gokli