Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Pasar Induk Jodoh
Oleh : Romi Chandra
Senin | 22-01-2018 | 10:38 WIB
mayatdijodoh.jpg
Mayat pria tanpa identitas ditemukan di Pasar Induk Jodoh, Batam. (Foto: Romi Chandra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Mayat pria tanpa identitas kembali ditemukan. Kali ini, temuan ini menarik perhatian warga dan pedagang di Pasar Induk Jodoh, Senin (22/1/2018) pagi, sekitar pukul 07.00 WIB.

Menurut keterangan warga di lokasi, dari kejauhan awalnya mengira pria tersebut merupakan seorang gelandangan yang ingin beristirahat.

Namun saat didekati hendak dibangunkan, tampak tubuhnya sudah membiru dan dikerumuni lalat. Tubuhnya dicoba untuk digerakkan juga sudah kaku.

"Badannya sudah membiru dan kaku. Makanya warga berinisiatif untuk menghubungi pihak kepolisian," ungkap Dika, salah satu warga.

Menurutnya, ia bersama warga lainnya juga baru pertama kali melihat pria itu di sekitar lokasi. "Kemungkinan sakit, karena kata warga yang melihat tadi, tidak ada bekas luka di tubuhnya. Tetapi tidak tahu juga, lebih pastinya tanya Polisi saja," ujarnya.

Editor: Gokli