Sepuluh Pemuda akan Wakili Anambas Jelajah Wilayah Perbatasan Provinsi Kepri
Oleh : Fredy Silalahi
Senin | 15-05-2017 | 16:50 WIB
teluk-ende-517-oke.gif
KRI Teluk Ende 517 (Sumber foto: Photobucket)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Kabupaten Kepulauan Anambas mendapat kuota 10 pemuda untuk mengikuti Kapal Pemuda Kepulauan Riau "Jelajah Wilayah Perbatasan Provinsi Kepri" yang diselenggarakan 17 Mei hingga 21 Mei 2017 menggunakan KRI Teluk Ende 517.

Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Kepulauan Anambas, Hafiz Riandy, mengatakan pihaknya akan mengirim 10 pemuda untuk mengikuti kegiatan tersebut. Kuato tersebut diakuinya memang terbatas, namun yang mengikuti kegiatan tersebut, pemuda berusia 16 hingga 21 tahun.

"Kuota yang diberikan Pemprov Kepri hanya 10 orang saja, karena peminatnya sangat banyak. ?Sebelum dikirim ke Tanjunguban, kami akan memberikan pembekalan terhadap 10 muda ini, karena mereka akan menjadi duta ketika tiba di perairan Anambas," ujar Hafiz, Senin (15/5/2017).

?Hafiz menambahkan, pembekalan terhadap 10 duta tersebut akan diberikan oleh Danramil 02 Tarempa, Kapten (Inf) Syamsuarno dan Kacabjari Tarempa, Muhammad Bayanullah.

"Pembekalan etika dan mental perlu diberikan, karena mereka merupakan duta Anambas pada kegiatan Jelajah Wilayah Perbatasan Kepri," katanya.

Sementara, Danramil 02 Tarempa, Kapten (Inf) Syamsuarno? mengatakan, pemuda Anambas harus paham mengenai kondisi Anambas. "Pembekalan sisi geografis, demografis dan kondisi sosial Anambas juga perlu dipromosikan. Karena Anambas hanya memiliki 1,9 persen daratan, sisanya lautan semua," jelasnya.

?Sedangkan, Kacabjari Tarempa, M Bayanullah mengatakan, pemuda harus memahami kultur dan budaya Anambas. Menurutnya, hal tersebut bisa menjadi pertukaran bahan dengan peserta lainnya. "Selain beradaptasi, kami juga memberikan pemahaman untuk memperkenalkan kultur dan budaya. Karena Anambas juga bisa dipromosikan melalui kultur dan promosi," terangnya.

Editor: Udin