Unik, Undi Nomor Urut Pasangan di Anambas dengan Cara Dipancing
Oleh : Nursali
Kamis | 27-08-2015 | 09:20 WIB
Pasangan_Azhar_-Andik_Mulyawarman_memancing_gulungan_nomor__surat_suara_yang_disediakan_KPU.JPG
Pasangan Azhar -Andik Mulyawarman memancing gulungan nomor  surat suara yang disediakan KPU. (Foto: ist)

BATAMTODAY.COM, Tarempa - Ada yang unik saat pengundian nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Anambas. Berbeda dengan daerah lainnya, pengambilan nomor urut yang dilaksanakan di Balai Pertemuan Mayarakat Siantan (BPMS), Rabu (26/8/2015) kemarin dengan cara dipancing gulungan kertas berpengait dalam sebuah wadah kaca.

Bermula dari pasangan Abdul Haris dan Wan Zuhendra yang mendapat giliran "memancing" nomor urut. Abdul Haris, calon bupati, yang mencoba mengail satu dari dua gulungan kertas itu beberapa kali gagal. Akhirnya, calon wakil bupati, Wan Zuhendra, turun tangan untuk membantu. Setelah berhasil mengail dan gulungan dibuka, pasangan ini mendapatkan nomor urut 1.

Sementara pasangan Azhar - Andik Mulyawarman mendapatkan giliran kedua, ternyata kalah jago dalam urusan memancing. Kedua pasangan ini lebih lama untuk berhasil mengail gulungan kertas tersebut. Setelah berhasil dan gulungan dibuka, pasangan ini mendapatkan nomor urut 2.

Haris sendiri tak menyangka akan mendapatkan nomor urut 1. "Saya tak tahu kalau yang kami pancing itu nomor urut 1. Tapi alhamdulillah dapat nomor urut itu. Semoga menjadi berkah nanti saat pemilihan, tetap menjadi nomor satu," kata Hari.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Anambas, Syukrillah, menuturkan, cara pengambilan nomor urut yang dilakukan dengan cara dipancing merupakan simbol daerah Kepulauan Anambas yang kaya akan potensi kelautan dan perikanan.

"Di dalam pencabutan ini juga kami tekankan tidak ada rekayasa karena sekretariat KPU telah menyediakan dua sertifikat. Jadi, yang mana saja nomor urut satu tetap ada sertifikatnya dengan nama pasangan tersebut," jelasnya. (*)

Editor: Roelan