Jelang Ramadhan, Polres Anambas Bagikan Bansos ke Warga Kurang Mampu
Oleh : Redaksi
Sabtu | 09-03-2024 | 14:24 WIB
Bansos-Anambas.jpg
Paket Sembako Polres Anambas untuk warga kurang mampu. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Menyambut Ramadan 1445 Hijriyah, Polres Kepulauan Anambas melaksanakan bakti sosial, dengan membagikan beras hingga paket sembako kepada masyarakat kurang mampu, Sabtu (09/03/2024).

"Kegiatan ini dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan, kami harapkan ini dapat membantu meringankan warga yang kurang mampu," kata Kapolres Kepulauan Anambas, AKBP Apri Fajar Hermanto.

Bakti sosial dilaksanakan di Desa Pesisir Timur Kabupaten Kepulauan Anambas. Baksos ini merupakan bentuk kepedulian dari Polres Kepulauan Anambas terhadap masyarakat yang membutuhkan di wilayah hukum Polres.

"Melalui pembagian sembako gratis ini, diharapkan masyarakat merasa terbantu dengan kehadiran Polri dalam memberikan bantuan yang dibutuhkan," katanya.

Kegiatan ini disambut positif oleh masyarakat. Masyarakat merasa senang mendapatkan bantuan sembako dari jajaran kepolisian.

"Kami berterima kasih dan bersyukur karena terbantu dengan adanya kegiatan ini," ujar salah satu warga, yang kebagian sembako gratis dari Polres Anambas.

Editor: Gokli