Hemat Anggaran, Sejumlah OPD Berkantor di Sekretariat Pemkab Anambas
Oleh : Fredy Silalahi
Jumat | 30-11-2018 | 18:52 WIB
wan-opd.jpg
Wakil Bupati Anambas, Wan Zuhendra. (Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) akan ikut berkantor di Sekretariat Daerah yang saat ini telah berpindah ke Pasir Peti, Desa Pesisir Timur, Kecamatan Siantan.

Tujuannya, untuk menghemat biaya. Pasalnya, hingga 2018 ini alokasi sewa gedung ?perkantoran tembus sampai angka Rp6 miliar.

"Tahun ini akan ada empat OPD yang akan pindah ke Pasir Peti. Memang, di Sekretariat masih ada yang kosong. Alangkah baiknya itu dimanfaatkan sebelum pembangunan kantor OPD rampung," kata Wakil Bupati Anambas, Wan Zuhendra, Jumat (30/11/2018).

Adapun ?OPD yang akan pindah yakni, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya? Manusia (BKPSDM), Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), Badan Penilitian Pengembangan dan Perencanaan Daerah ?(Balitbangpeda) dan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol).

Sementara Dinas Kesehatan dan Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana (Dinkes PPKB), Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) serta Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu Transmigrasi dan Tenaga Kerja (DPM-PTSP Transnaker) akan pindah ke Kantor Bupati lama yang berada di Jalan Imam Bonjol, Tarempa, Kecamatan Siantan.

"Dengan pindahnya sejumlah OPD ke aset daerah, tentu akan menghemat APBD. Karena selama ini sedikitnya yang kita alokasikan untuk biaya sewa seluruh OPD mencapai Rp6 miliar," ujarnya.

Wan mengakui, pada tahun 2019 pembangunan Kantor OPD akan dilaksanakan dengan alokasi anggaran sekitar Rp26 miliar. "Mudah-mudahan pembangunan ini rampung pada tahun 2020, sesuai dengan yang direncanakan sebelumnya," terang Wan Zuhendra.

Saat ini, masih ada sejumlah OPD yang menyewa gedung sebagai perkantoran, antara lain Dinas Pertanian Perikanan dan Pangan (DPPP), Inspektorat, Dinas Sosial, Dinas Pariwisata. Sedang Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Pendidikan, Dinas Perhubungan serta Sekretariat DPRD Anambas sudah memiliki gedung sendiri.

Editor: Gokli