Porprov Kepri 2018

Raih Dua Emas Tarung Derajat, Kontingen Anambas Posisi 6 Klasemen Sementara
Oleh : Alfredy Silalahi
Kamis | 29-11-2018 | 12:28 WIB
ketua-koni-anambas1.jpg
Ketua KONI Anambas, Fahri Hidayat (tengah) didampingi pelatih tarung derajat foto bersama dengan atlet peraih medali. (Foto: Ist)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Cabang olahraga (Cabor) tarung derajat berhasil menyumbangkan 2 emas untuk Anambas dari regu putra dan putri pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kepri ke-IV di Tanjungpinang.

Prestasi tersebut mampu mengantar kontingen Anambas menduduki posisi ke 6 pada klasmen sementara perolehan medali Porprov Kepri ke-IV.

"Tarung derajat menyumbang 2 emas dan 2 perak dan 1 perunggu, masing-masing ditorehkan regu putra dan putri. Saat ini perolehan medali 2 emas, 2 perak dan 2 perunggu," kata Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Cabang Anambas, Fahri Hidayat, Kamis (29/11/2018).

Selain tarung derajat, Cabor takraw juga berhasil menyumbangkan 1 medali perunggu. Namun, harapan untuk meraih medali masih tersisa di Cabor silat dan atletik.

"Atletik masih main, kalau silat ada peluang meraih emas dan medali perak atau perunggu udah pasti dapat," terangnya.

Hidayat menambahkan, pihaknya masih menunggu laporan dari Cabor catur terkait hasil permainan. "Informasi beredar, catur meraih medali 1 emas, 1 perak dan 1 perunggu. Tetapi kita masih menunggu laporan dari cabor dan saat ini masih bermain," jelasnya.

Hidayat mengakui, sejumlah atlet dari Cabor volly, sepak bola, badminton, tenis terpaksa pulang dengan tangan kosong. ?

"Kita sudah sampaikan kepada para atlit yang sudah terlebih dahulu pulang, agar tidak berkecil hati. Namun dijadikan sebagai pengalaman. Saya melihat sejauh ini permainan para atlit sudah baik dan menjunjung tinggi sportivitas," ucapnya.

Editor: Yudha