Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sensasi Berbuka Puasa di Batam City Hotel, Memandang Sanset dan Gemerlap Kota Batam
Oleh : Suci Ramadhani
Kamis | 31-05-2018 | 19:16 WIB
bukber-batam-city-hotel.jpg Honda-Batam
Suasana buka puasa bersama di lantai 11 Batam City Hotel. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Batam - Saat naik ke lantai 11 Batam City Hotel, maka kita akan disambut dengan gemerlap lampu warna-warni Kota Batam, ditambah indahnya sunset. Semua ini bisa dilihat dari lantai rooftop Batam City Hotel.

Langit yang berwarna jingga akan menjadi pemandangan indah sebelum berbuka puasa, ditambah dengan semilir angin yang berembus perlahan saat duduk santai menunggu waktu berbuka puasa sampai jelang malam hari.

Rooftop terbilang cukup luas, selain bisa melihat sunset, di sini Anda juga bisa melihat pemadangan Kota Batam dari atas, lampu-lampu gedung dan kendaraan yang berlalu lalang.

Sambil menikmati suasana yang sejuk dan pemandangan yang indah akan semakin dibuat nyaman dengan adanya musik akustik. Ditambah dengan beragam jenis makanan yang dihidangkan.

Batam City Hotel mempunyai satu jenis takjil yang tidak ada di hotel lainnya. Takjil ini berasal dari Sumatera Barat yang disebut dengan bubur champion.

Bubur ini hanya ada saat bulan puasa dan desert meeting di Batam City Hotel. "Jadi ada beberapa jenis bubur jadi satu. Di sini ada kolak pisang, bubur kacang ijo, bubur hitam, bubur sumsum, bubur candil, dan bubur ketan. Nanti buburnya jadi satu dinikmati dengan santan dan gula aren," kata Afriadi Tayab, General Manager Batam City Hotel di Penuin Centre Blok OB nomor 1-7, Kamis (31/5/2018).

Rooftop BCH bisa menampung hingga 300 orang. Dengan set table yang beralas kain biru, berpadu lantai beralas rumput sintetis. Saat berbuka puasa, kamu juga tidak perlu kawatir untuk ketinggalan salat magrib, karena musola disediakan di lantai 10.

Editor: Gokli