Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tahapan Pembuatan Makalah Lelang Jabatan Pemprov Kepri, Satu Kandidat Gugur
Oleh : Ismail
Jum\'at | 20-04-2018 | 19:16 WIB
seleksi-terbuka-lelang-jabatan.jpg Honda-Batam
Sebanyak 25 peserta yang memenuhi kualifikasi lelang jabatan Pemprov Kepri, maju ke tahapan pembuatan makalah, datu gugur karena absen (Foto: Ismail)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Tim Panitia Seleksi (Pansel) lelang jabatan Pemprov Kepri menggurkan satu peserta pada tahapan pembuatan makalah, Jumat (20/4/2018). Keputusan tersebut dikarenakan yang bersangkutan tidak hadir dalam tahapan pembuatan makalah yang dilaksanakan di Kantor Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kepri, Pulau Dompak.

Kepala BKPSDM Kepri, Firdaus, mengungkapkan, sesuai dengan pengumuman yang sudah dilampirkan, sebanyak 26 peserta yang memenuhi kualifikasi maju ke tahapan pembuatan makalah. Namun, pada tahapan tersebut, satu di antaranya absen tanpa keterangan dan dinyatakan gugur.

Pejabat yang gugur tersebut atas nama Relawan Zai yang mendaftar untuk posisi Kepala Dinas Koperasi dan UKM.

"Sampai sore ini kita tidak tahu apa alasannya tidak hadir, Karena dia tidak ikut, gugur berarti. Karena penulisan makalah ini sudah termasuk dalam penilaian," ujarnya.



Ia mengatakan, sesuai dengan aturan, pejabat yang tidak mengikuti tahapan seleksi makalah ini maka secara otomatis akan dinyatakan gugur.

Setelah tahapan ini, lanjutnya, ke-25 peserta yang mengikuti seleksi makalah berhak untuk mengikuti tahapan seleksi presentase, sekaligus wawancara di hadapan tim pansel.



Seleksi presentase dan wawancara sendiri akan dilaksanakan selama dua hari. Yakni pada Sabtu (21/4/2018) hingga Minggu (22/4/2018) di ruang rapat Sekretaris Daerah lantai 3 Pulau Dompak.

Untuk durasi penyampaian presentase dan wawancara, berbeda-beda. Bagi pejabat yang melamar dua jabatan akan diberikan waktu maksimal selama 35 menit, sedangkan bagi yang melamar satu jabatan durasi waktu yang diberikan selama 25 menit.

Editor: Udin