Kapolresta Minta Masyarakat Jangan Percaya Isu Seputar Kasus Pembunuhan Beruntun di Batam
Oleh : Romi Candra
Selasa | 29-09-2015 | 18:41 WIB
Kombes_Asep_Safrudin,,_Kapolresta_Barelang.jpg
Kombes Asep Safrudin, Kapolresta Barelang Batam. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pembunuhan beruntun yang merenggut 3 nyawa perempuan dalam sepekan di Batam, jangan sampai dijadikan spekulasi dan penyebaran isu bohong. Apalagi sampai menimbulkan ketakutan di kalangan wanita muda dan para orang tua yang takut membiarkan anak perempuannya keluar rumah.

Seperti informasi yang beredar di sosial media juga beredar, yang mengatakan ada pria mengaku sebagai anggota polisi menyetop sepeda motor yang dikendarai wanita. Modusnya untuk merazia kendaraan motor dan nanti membawa korban ke lokasi sunyi untuk diperkosa atau dibunuh.


Kapolresta Barelang Komisaris Besar Asep Safrudin pun menanggapi hal tersebut, dengan mengatakan pihaknya memang mendapat informasi adanya hal seperti itu. Namun, ia mengimbau masyarakat agar lebih berhati-hati jika berkendara di jalan raya. 

Asep juga meminta warga tidak mudah percaya jika ada orang-orang yang mengaku polisi atau dari instansi lainnya. Apalagi tidak mengenakan pakaian lengkap kesatuan.

"Jika memang ada yang mengaku bahwa ia aparat, warga jangan mudah percaya. Warga harus meminta yang bersangkutan menunjukkan Kartu Tanda Anggota (KTA) atau surat perintah pemeriksaannya. Intinya pertanyakan identitasnya," tegas Komisaris Besar Asep Safrudin.

Editor: Dardani