Nurdin Sebut Serapan APBD Semester I 2017 Capai 30 Persen
Oleh : Charles Sitompul
Rabu | 19-07-2017 | 09:38 WIB
gub-kepri-011.gif
Gubernur Provinsi Kepri, Nurdin Basirun. (Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Gubernur Provinsi Kepri, Nurdin Basirun mengatakan serapan alokasi anggaran APBD 2017 sudah di atas target, yang mencapai 30 persen.

"Dari hasil rapat evaluasi dengan seluruh Kepala OPD, hingga saat ini serapan anggaran dari sejumlah kegiatan sudah mencapai 30 persen secara fisik," ujar Nurdin Basirun, usai menghadiri rapat Paripurna di Gedung DPRD Kepri, Selasa (18/7/2017).

Nurdin berujar untuk keseluruhan kegiatan, pihaknya juga terus menggesa dan meminta laporan pelaksanaan kegiatan kepada SKPD melalui Biro Pembangunan.

Sebelumnya, minim dan lambatnya serapan pelaksanaan anggaran Pemerintah Provinsi Kepri di semeseter I APBD 2017, menjadi sorotan DPRD Kepri.

Anggota DPRD Kepri Taba Iskandar mengatakan, realisasi penggunaan anggaran semester I masih minim dan berpengaruh pada pertumbuhan ekonomi serta kondisi inflasi di Provinsi Kepri.

Atas dasar itu, DPRD meminta Gubernur untuk memimpin pelaksanaan kegiatan anggaran, khususnya kegiatan skala priorotas yang mengarah pada kepentingan masyarakat agar dapat terlaksana semaksimal mungkin.

Editor: Gokli