BMKT yang Ditemukan di Perairan Kepri Dipamerkan
Oleh : Ismail
Jum'at | 10-03-2017 | 19:20 WIB
Yatim-Mustafa.gif

Kepala Disbud Kepri, Yatim Mustafa sedang memperlihatkan tombak dan meriam kecil yang menjadi koleksi Galeri Mini (Foto: Ismail)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Dinas Kebudayaan (Disbud) Provinsi Kepulauan Riau membuka galeri mini yang berisi ratusan koleksi benda bersejarah di Kantor Disbud Kepri, kawasan Dompak. Galeri mini seperti museum berskala kecil ini bertujuan untuk memamerkan benda-benda bersejarah yang ada di Kepri.

Kepala Disbud Kepri, Yatim Mustafa mengungkapkan, dibukanya galeri mini yang menempati salah satu ruangan kantor Disbud ini bertujuan untuk mengenalkan benda-benda pusaka dan bersejarah lainnya.

Menurutnya, masih banyak benda sejarah lainnya yang dimiliki Disbud Kepri. Namun, alokasi anggaran yang terbatas menjadi sebab barang-barang tersebut tidak bisa dipamerkan dalam satu ruangan itu.

"Masih ada ribuan barang yang tersimpam di gudang. Tapi, anggaran terbatas membuat kita hanya bisa memanfaatkan salah satu ruangan saja untuk galeri ini," ungkap Yatim, Jumat (10/3/2017).

Ia juga mengatakan, kebanyakan barang yang dipamerkan di galeri ini merupakan barang berharga yang diperoleh dari hasil temuan benda muatan kapal tenggelam (BMKT) di wilayah Kepri. Selain itu, sumbangan dari masyarakat juga turut menjadi koleksi barang-barang tersebut. Seperti beragam senjata peninggalan dahulu berupa lembing, keris, meriam, tombak, dan lain sebagainya.

"Selain hasil temuan BMKT, warga juga turut menyumbangkan barang koleksinya ke kami," sebutnya.

Mangkuk, sendok dan garpu hasil penemuan BMKT yang dipamerkan di Galeri Mini Disbud Kepri (Foto: Ismail)

Galeri mini ini, tambah Yatim, dibuka secara umum pada jam dan hari kerja. Untuk itu, ia mengimbau, bagi sekolah yang ingin membawa siswanya memperlajari sambil melihat benda bersejarah dari Kepulauan Riau, bisa mengunjungi galeri mini tersebut.

Editor: Udin