Truk Pembawa Aspal Nyenggol Gapura Lorong Bali Hingga Ambruk
Oleh : Roland Aritonang
Senin | 31-10-2016 | 16:50 WIB
dumtruktabrakgapura.jpg

Beginilah kondisi dum truck pembawa aspal saat nyenggol Gapura Lorong Bali Tanjungpinang. (Foto: Roland Aritonang) 

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Lori dum truck bernopol BP 9282 TU pengangkut aspal menyenggol Gapura Lorong Bali, Senin (31/10/2016) pukul 12:30 WIB. Akibatnya, gapura tersebut roboh dan hancur dan menyebabkan arus lalu lintas di Jalan Pramuka Kota Tanjungpinang macet.

 

Dari pantauan di lapangan, tampak kontraktor mengevakuasi gapura yang sudah roboh, agar tidak mengenai pengendara. Mobil dum truck ini awalnya membawa aspal untuk memperbaiki jalan tersebut. Sebelumnya, dum truck ini bergerak dari lorong Bangka yang hendak mengaspal jalan.

"Ketika masuk ke Jalan Bali setelah hendak keluar dari Lorong Bali dum Truck tersebut menyangkut gapura itu sehingga roboh," ujar Saliman, Ketua RW 5 RT 1 Kelurahan Tanjung Ayun Sakti ‎Kecamatan Bukit Bestari saat ditemui di tempat kejadian.

Menurutnya, akibat kejadian ini, terkait kerugian yang disebabkan dum truck ini, belum diketahui dan masih di konfirmasi kepada RT setempat. Sementara itu arus lalulintas disekitar jalan itu mengalami kemacetan.

Sementara itu, menurut Ujang, salah seorang warga sekitar, truk itu dari dalam lorong Bali keluar lorong setelah memperbaiki jalan tiba -tiba truk keluar menyerempet gapura sampai ambruk.

"Tadi truck itu pada saat mau keluar mengenai gapura itu sehingga ambruk," paparnya.

Terlihat di lokasi kejadian beberapa orang dari Dinas Perhubungan (Dishub) turun ke lokasi kejadian untuk membantu melakukan evakuasi dan mengatur lalu lintas sepanjang Jalan Pramuka atas kejadian tersebut. Akibat kejadian saat evakuasi memakan setengah jalan saat mencoba melakukan evakuasi.

Editor: Dardani