Polres Tanjungpinang Tingkatkan Pengamanan Pasca-Bom Solo
Oleh : Charles Sitompul
Selasa | 05-07-2016 | 13:10 WIB
kapolres-kristian-cek-sbp.jpg

Kapolres Tanjungpinang AKBP Kristian P. Siagian mengecek pengamanan mudik di Pelabuhan Sri Bintan Pura.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Kapolres Tanjungpinang AKBP Kristian P. Siagian mengatakan, eskalasi pengamanan pasca-ledakan bom bunuh diri di Mapolresta Solo, terus ditingkatkan di wilayah Kota Tanjungpinang, khususnya lokasi salat Idul Fitri, kantor kepolisian, serta sarana vital lainnya.

Dengan menggalang pengamanan dengan instansi lain seperti TNI, Dinas Perhubungan, serta bantuan dari lintas agama, Polres Tanjungpinang dikatakan siap mengamankan perayaan Lebaran dengan menempatkan sejumlah personel pada sejumlah titik lokasi rawan.

"Dengan bantaun dan partisipasi semua pihak, kami telah siap mengamankan salat dan perayaan Idul Fitri di Kota Tanjungpinang. Sejumlah personel pada seluruh titik lokasi salat Idul Fitri juga akan ditempatkan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Jangan ganggu saudara kami yang berlebaran," kata Kristian kepada BATAMTODAY.COM, ‎saat memantau arus mudik di Pelabuhan Sri Bintan Pura Tanjungpinang, Selasa (5/7/2016).

Menurut Kristian, kondisi situasi dan kamtibmas di Kota Tanjungpinang berlangsung dengan aman, dan pelaksanaan pelayanan dan pengamanan Operasi Ramadniya Seligi 2016 bagi pemudik di H-1 sebelum lebaran, hingga saat ini berjalan dengan baik.

"Saya juga mengucapkan terimaksih dan memberikan apresiasi pada seluruh instansi, yang telah membantu dan Ikut serta berpartisipasi dalam melaksanakan Operasi Ramadniya Seligi 2016, dan kesiap siagaan serta pelayanan kita masing-masing, akan menjadi Modal utama dalam memberikan rasa aman pada masyarakat,"ujarnya.

Kristian juga mengatakan, selain aparat pengamanan, peran serta masyarakat juga sangat diperlukan, dalam menjaga ketertiban.

"Masyarakat juga ‎harus ikut menjaga ketertiban. Laporkan ke aparat terdekat, kalau melihat orang-orang yang dicurigai. Saat ini, mudik di sejumlah titik sentral di Kota Tanjungpinang berlangsung aman dan tertib," ujarnya.

Dari KSOP serta BMKG dan instansi lain, tambah Kristian juga memberikan pelayanan dan koordinasi yang sangat baik, khususnya mengenai kondisi cuaca di Kepri.

"Sebelumnya, kami juga telah melakukan tes urin pada sejumlah kapten kapal secara random, dan hasilnya tidak ditemukan kapten kapal yang mengonsumsi narkoba, Kami juga telah merazia calo di pelabuhan," jelasnya.

Editor: Dodo