Waspadai Gelombang Tinggi di Anambas dan Natuna Mencapai 0,2-1,0 Meter
Oleh : Charles Sitompul
Selasa | 05-07-2016 | 09:54 WIB
gelombang-tinggi-bmkg.jpg

Ilustrasi gelombang tinggi. (Foto: Ist)

BATAMTODAY.COM,Tanjungpinang - Badan Meteriologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kota Tanjungpinang menyatakan, tinggi gelombang di wilayah perairan Natuna dan Anambas mencapai 0,3 Sampai 1,0 meter, perlu diwaspadai. 

 

Cuaca di wilayah Kepri pada Selasa, (5/7/2016), pagi hingga siang dan malam cenderung berawan. Dengan kelembapan udara berkisar anatara 25-33 derajat celcius. Dan angin berhembus dari Tenggara ke Barat daya dengan kecepatan 05-25 kilo meter per Jam.

"Ketinggian gelombang di perairan Anambas dan Natuna 0,3-1,0 meter, perairan Batam-Tanjungpinang 0,2-0,6 meter, dan perairan Bintan dan Lingga antara 0,2-0,8 meter," ujar Prakira BMKG Bhakti Wirakusuma, Selasa,(5/7/2016).

Sebelumnya, ‎Kepala BMKG Tanjungpinang, Dira Utama dalam rilis yang dikirim ke Grup Operasi Ramdniyah Seligi 2016, juga mengatakan, dengan ketinggian gelombang dan kecepatan angin diwilayah Kepri, khusunya Anambas dan Natuna, perlu menjadi perhatian, dan meminta operator ferry yang membawa pemudik agar dapat lebih berhati-hati.

Koordinasi pengamanan lebaran, melalui Operasi Ramadhaniya Seligi 2016, terus dikoordinasikan, melalui pembagiaan informasi dengan Instansi lainya, khusunya mengenai penanganan arus mudik di pelabuhan, bandara, serta prakiraan cuaca dari BMKG.

Editor: Dardani