Kreasi Daur Ulang Warnai Malam Puncak Hari Gerak Kesatuan PKK ke-44 Tanjungpinang
Oleh : Roland Hasudungan Aritonang
Kamis | 02-06-2016 | 18:46 WIB
tarian-PKK-saat-jambore.jpg

Salah satu tarian yang disuguhkan PKK Tanjungpinang saat jambore kader PKK (Sumber foto: metro kepri.com)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Rabu (1/6/2016) malam, di halaman Badan Perpustakaan, Arsip, dan Museum Kota Tanjungpinang, tampak begitu meriah, pasalnya acara itu diisi dengan berbagai tarian serta kreasi dari ibu-ibu Kader PKK di masing-masing Kecamatan dan Kelurahan se-Kota Tanjungpinang.

Terlebih lagi, puluhan ibu-ibu Kader PKK berbusana kreasi dari bahan daur ulang, cukup menjadi perhatian para penonton, begitu juga dengan Ketua TP PKK, Hj. Yuniarni Pustoko Weni yang hadir pada malam itu.

"Saya kagum dengan ibu-ibu kader PKK Kecamatan dan Kelurahan, karena bersedia menampilkan hasil dari kreatifitas membuat busana dari bahan daur ulang. Untuk itu, saya akan memberi sagu hati kepada ibu-ibu semua, mudah-mudahan ini akan bermanfaat bagi ibu-ibu dalam menyambut bulan suci Ramadan," ujar Ketua TP PKK, Hj. Yuniarni Pustoko Weni, SH, saat memberikan sambutan pada acara itu.

Weni menambahkan, sebagai mitra pemerintah, kader PKK dan PKK harus tetap solid dan selalu bersama-sama memperluas wawasan untuk kemajuan sepuluh program-program PKK, di mana PKK akan terus bersinergi dengan program pemerintah, sehingga perannya dalam menciptakan keluarga sejahtera akan menyentuh langsung ke masyarakat.

Acara semakin meriah ketika ibu-ibu kader PKK menampilkan tarian, joget dangkung, serta fashion show dari bahan daur ulang, sorak sorai suara penonton pun terdengar riuh pada malam itu.

Pada kesempatan itu, diumumkan juga para pemenang lomba dan pembagian hadiah bersampena HKG PKK ke 44. Hadiah tersebut diserahkan langsung oleh Ketua TPP, Yuniarni Pustoko Weni kepada para pemenang.

Editor: Udin