Rapat Pleno KPU Tanjungpinang Dilakukan Besok Malam
Oleh : Charles Sitompul
Rabu | 16-12-2015 | 17:02 WIB
robby.jpg
Ketua KPU Kota Tanjungpinang, Robby Patria (foto:ist)

BATAMTODAY.COM,Tanjungpinang - Ketua KPU Kota Tanjungpinang, Robby Patria mengatakan, pelaksanaan Rapat Pleno perhitungan perolehan suara pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Kota Tanjungpinang, ‎akan dilaksanakan, Kamis (17/12/2015) malam, pukul 20.00 WIB di Gedung Arsip tepi laut Kota Tanjungpinang.

"Sesuai dengan jadwal pelaksanaan, Rapat Pleno perhitungan perolehan suara calon Gubernur dan Wakil Gubernur di KPU Kota Tanjungpinang akan kami laksanakan pada Kamis malam,"ujar Robby Patria pada BATAMTODAY.COM, Rabu (16/12/2015) di Tanjungpinang.

Saat ini, pelaksanaan Rapat Pleno  perhitungan perolehaan ‎suara di 4 PPK Kecamatan Kota Tanjungpinang, sudah selesai dilaksanakan dan telah disampaikan dan dilaporkan ke KPU Kota Tanjungpinang. Demikian juga dengan seluruh logistik Pilkada, seluruhnya sudah terkumpul di KPU.

Dalam pelaksanaan Rapat Pleno katanya lagi, KPU Kota Tanjungpinang juga mengundang Panwaslu, Ketua PPK 4 Kecamatan, Camat, Saksi Tim pemenangan pasangan calon, Kapolres, Dandim, Dinas Kependudukan, Kesabangpol serta sejumlah tokoh masyarakat dan pemuka agama.

Ditempat Terpisah, komisioner KPU lainnya, Julkifli Riauwan mengatakan, hingga saat ini pelaksanaan Pleno perhitungan perolehan suara Pilkada calon Gubernur dan Wakil Gubernur, telah siap dilaksanakan KPU kota Tanjungpinang.

"Rapat Pleno tingkat KPU Kota ini dilaksanakan, setelah rampung dan selesainya pelaksanaan Rapat Pleno perhitungan di PPK, dan terkirim serta di upload-nya semua daftar C1 perolehaan suara dari seluruh KPPS, di Kota Tanjungpinang,"ujarnya.

Sebelum-nya tambah Julkifli lagi, pihaknya juga telah melakukan pemusnahan 77 sisa surat suara dan 27 surat suara rusak hasil shortir logistik surat suara, yang sebelumnya disimpan dan dititip di Mapolres Tanjungpinang.


Editor : Udin