Pemko Tanjungpinang Optimis Raih Adipura ke-11
Oleh : Habibi
Rabu | 18-11-2015 | 15:58 WIB
tugu_batu_enam.jpg
Tugu Adipura kebanggan warga Kota Tanjungpinang. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Pemerintah Kota Tanjungpinang optimis 2015 ini akan meraih penghargaan Adipura. Optimisme itu diungkapkan Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul, Rabu (18/11/2015). 


"Kita sudah lama masuk dalam nominasi tingkat kota sedang. Makanya, kita optimis pada tahun ini akan meraih Adipura ke 11," kata Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul.

Syahrul menambahkan, sebelumnya pemerintah sudah berupaya untuk pencapaian target tersebut dimulai dari seluruh sekolah dan kantor pemerintahan agar menjaga kebersihan di lingkungannya.

"Tim penilaian juga sudah meninjau di tempat pembuangan akhir (TPA), dan bahkan mereka bilang di TPA kita sudah ada peningkatan," ujarnya.

Dikatakan Syahrul lagi, jika tahun ini Pemko Tanjungpinang tidak masuk sebagai kota terbersih, maka hal tersebut bisa dimaklumi. Sebab, diketahui bahwa anggaran Pemerintah Pusat juga sangat terbatas, sehingga kuota kota penerima penghargaan tersebut diperkecil.

"Persepsi saya, jika tak masuk, karena anggaran di Pemerintah Pusat juga lagi defisit. Misalnya, tahun sebelumnya 200 kabupaten kota, mungkin tahun ini dikurangi," ujarnya.

Syahrul juga menuturkan, Pemko Tanjungpinang dan sejumlah kabupaten/kota lainnya saat ini tengah menunggu pengumuman dari Pemerintah Pusat. Sebab, jika dilihat pengalaman sebelumnya, pengumuman tersebut akan disampaikan pada bulan Oktober.

"Namun, saat ini pengumumannya belum jelas. Kemarin katanya Agustus, tapi masih ditunda juga. Intinya, kita optimis dengan capaian kerja keras masyarakat dan pemerintah dalam menjaga kebersihan kota ini, kita optimis akan mendapatkan piala Adipura ke 11," ujar Syahrul

Editor: Dardani