Agung Mulyana Tagih Konsep Maritim Kepri
Oleh : Charles Sitompul
Senin | 16-11-2015 | 09:29 WIB
univ-maritim-raja-ali-haji.jpg
Kampus Umrah Tanjungpinang, satu-satunya kampus maritim di Indonesia. (Foto: Dok Batmtoday.com)

BATAMTODAY.COM,Tanjungpinang - Penjabat Gubernur Kepri, Agung Mulyana menagih konsep maritim dan pengelolaan laut Kepri dari Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) Provinsi Kepri. 


Konsep tersebut diantaranya berasal dari ‎seminar kelautan serta konferensi maritim, serta hasil penelitian ilmiah. Sehingga, konsep tersebut dapat dimasukkan dalam Program Unggulan pada Rencana Pembangunan Jangka Panjang dan Menengah (RPJMP dan RPKMD) Daerah.

"Saya sudah minta pada UMRAH agar dapat menyusun konsep tentang kemaritiman Kepri, dari hasil seminar dan konfrensi maritim serta kajiaan Ilmiah yang dilakukan," ujar Agung Mulyana kepada wartawan di Tanjungpinang. 

Harapanya, dengan adanya konsep kemaritiman itu, akan dapat sebagai acuan dalam pelaksanaan program pembangunan Kepri ke depan.

"Saya sangat berharap dengan konsep yang dibuat akan dapat sebagai acuan, sebelum kepala derah nanti terpilih sudah masuk dalam RPJMD Kepri," tambah Agung. 

Selain mengharapakan konsep dari UMRAH, Agung Mulyana juga meminta pandangan dan pendapat para ahli, serta alumni Institut Tehnologi Bandung (ITB) terhadap konsep pembangunan Kepri ke depan.

"Hari ini, saya juga meminta pandangan dan alumni ITB, terhadap konsep dan pembangunan Kepri. Saya sengaja mengundang orang luar, dengan harapan, penilian dan pandanganya obyektif," ungkapnya. 

Editor: Dardani