Gali Nilai-nilai Bahasa Indonesia sebagai Pemersatu Bangsa
Oleh : Charles Sitompul
Sabtu | 17-10-2015 | 08:10 WIB
agung_mulyana_linmas.jpg
Penjabat Gubernur Kepri Agung Mulyana.

‎BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Penjabat Gubernur Kepri Agung Mulyana mengharapkan, Kantor Bahasa Pusat di Provinsi Kepri dapat lebih kreatif dalam memperingati Bulan Gerakan Akbar Cinta Bahasa Indonesia (GABCI). Diantaranya, melalui ajang kreativitas dan kegiatan lomba menulis Gurindam, lomba mengarang, lomba pidato dan kegiatan kesusastraan lainnya. 

Harapan Agung itu disampaikannya saat menerima kunjungan Kepala Kantor Bahasa Provinsi Kepulauan Riau, yang membawa misi akan menyelenggarakan kegiatan GACBI di Kepri pada 8 November 2015, di Gedung Daerah Tanjungpinang Jumat, (16/10/2015).

"Pemerintah sangat mendukung. Harapan kami, untuk menyemarakkan GABCI di Kepri ini, semua elemen masyarakat akan dapat tepacu dalam melestarikan Bahasa Indonesia. Apalagi, Pulau Penyengat di Tanjungpinang adalah yang merupakan, asal muasal bahasa Indonesia," jelas Agung pada sejumlah wartawan di Tanjungpinang, Jumat,(16/10/2015). 
 
Memperingati GABCI, Kantor Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di Kepri akan menggelar, lomba marathond dan kegiatan lainnya, pada 8 November mendatang di lapangan Pamedan Ahmad Yani, KM 4 Tanjungpinang.

Pemerintah Provinsi Kepri yang memiliki missi ingin menjadikan Kepri sebagai Bunda Tanah Melayu menyambut baik rencana ini. Bahkan Agung menyatakan kesediaannya untuk membuka kegiatan ini.

"Ini kegiatan yang positif. Matangkan rencana ini dari sekarang. Lakukan koordinasi dan komunikasi secara aktif dengan Dinas Kebudayaan, Dinas Pendidikan dan instansi-instansi terkait lainnya," ujar Agung.

Agung melanjutkan, untuk mengangkat nilai-nilai bahasa memang harus ada yang memeloporinya. Apalagi hal ini merupakan kegiatan untuk menumbuhkan kembali nilai-nilai yang dulu pernah diperjuangkan oleh para pendahulu.

"Bahasa ini kan sebagai pemersatu, dan bahasa pemersatu kita adalah Bahasa Indonesia. Maka dari itu, mari kita gali terus nilai-nilai yang terkandung didalamnya. Kalau bukan kita yang melakukannya, siapa lagi," ujar Gubernur lagi.

Sementara itu, Kepala Kantor Bahasa Provinsi Kepulauan Riau, Dwi Sutana menambahkan, pihaknya memang berencana menggelar kegiatan ini demi mengangkat nilai-nilai persatuan dan kesatuan melalui Bahasa.

Bahasa Indonesia merupakan bahasa pemersatu bangsa. Dwi mengaku sangat senang karena rencana kegiatan yang akan dia selenggarakan tersebut mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Daerah, dalam hal ini Gubernur Kepulauan Riau.

"Kegiatan ini sangat positif, dan kami juga senang karena Gubernur sangat menyambut baik kegiatan ini. Dia juga menyatakan siap untuk membuka kegiatan ini nanti," ujar Dwi.

Dwi juga menyatakan jika pihaknya sudah berkoordinasi dengan beberapa instansi terkait untuk mensukseskan kegiatan tersebut.

Dalam pertemuan tersebut, hadir beberapa Kepala SKPD yang hadir pada kesempatan ini adalah Kepala Dinas Pendidikan Yatim Mustafa, Kepala Dinas Kebudayaan Arifin Nasir, Kepala Biro Kesra Tarmidi, Kepala Biro Humas dan Protokol Heri Mochrizal dan Kepala Biro Umum Misbardi.

Editor: Dardani