Test GeNose C19 di Wilayah Kepri Turun Jadi Rp 30 Ribu
Oleh : Redaksi
Sabtu | 12-06-2021 | 18:56 WIB
GeNose-Kepri-30-Ribu.jpg
Alat test GeNose C19. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - PT Kimia Farma Diagnostika menyetujui penyeragaman biasa pengujian GeNose C19 khusus untuk di Provinsi Kepri yang semula Rp 40 ribu menjadi Rp 30 ribu atau sama dengan tarif GeNose C19 pada Stasiun Kereta Api di Jakarta.

Hal ini, menyusul adanya surat nomor 485/SET-STC19N12021 tanggal 24 Mei 2021 tentang Penyesuaian Tarif Pengujian GeNose C19 oleh Pemerintah Provinsi Kepri.

Penyesuaian tarif uji GeNose C19 itu teruang surat keputusan Direktur Kimia Farma Diagnostika, Abdul Aziz nomor: 113tKU 000/KFDNV2A21 pada Selasa (8/6/2021) kemarin.

"Sesuai dengan permintaan tersebut, pada prinsipnya kami menyetujui penyesuaian harga tes GeNose di Provinsi Kepri," ujar Aziz, seperti dikutip laman Diskominfo Kepri.

Sebelumnya, Sekretaris Daerah Provinsi Kepri, H TS Arif Fadillah meminta penyesuaian harga test GeNose di Provinsi Kepri. Penyesuaian harga ini, dilakukan mengingat harga test GeNose tersebut masih memberatkan masyarakat di masa pandemi Covid-19 saat ini.

"Untuk itu kita minta penyeragaman lah, biaya pengujian GeNose C19 menjadi sama dengan biaya pengujian GeNose C19 pada stasiun-stasiun kereta api di Jakarta yakni Rp 30 ribu," ujar Arif, saat itu.

Editor: Gokli