174 CPNS Kota Tanjungpinang akan Ikuti SKB, Jadwalnya Tunggu Pemerintah Pusat
Oleh : CR-4
Minggu | 22-03-2020 | 11:32 WIB
kepala_bkd_pinang_samsudi1.jpg
Kepala BKPSDM Kota Tanjungpinang Samsudi (Foto: Nanda)

BATAMTODAY, Tanjungpinang - Pemko Tanjungpinang umumkan hasil pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Kota Tanjungpinang, pada Minggu (22/3/2020) ini.

Pengumuman itu disampaikan pada laman www.tanjungpinangkota.go.id.

Sebanyak 174 orang peserta CPNS Kota Tanjungpinang dinyatakan lolos Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), dan berhak mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Dari sekian banyak peserta, Yusuf Ahmadi, pelamar formasi guru Matematika SMPN 3 Kota Tanjungpinang meraih nilai SKD tertinggi, yakni 412.

Kepala BKPSDM Kota Tanjungpinang mengatakan, jadwal pelaksanaan SKB menunggu jadwal dari BKN. Awalnya, SKB dijadwalkan pada 25 Maret - 10 April 2020 namun ditunda karena wabah Corona.

"Jadwalnya nanti menunggu dari BKN. Sementara tertunda SKB, karena Corona," ujarnya.

Ia mengatakan ada dua alokasi formasi CPNS Tanjungpinang tahun 2019. Formasi itu yakni dokter spesialis penyakit kulit dan kelamin penempatan RSUD Tanjungpinang.

"Kosong karena tidak ada pelamarnya," tukasnya.

Editor: Surya